Vivagoal – Bundesliga – Pemain veteran Schalke, Vedad Ibisevic dihentikan pada 31 Desember tahun lalu oleh klubnya. Sebelumnya pemain berusia 36 tahun tersebut mendapatkan skorsing dari Schalke pada bulan November.
Vedad akhir-akhir ini membeberkan alasan diputusnya masa kontrak oleh klub yang sedang mengalami krisis keuangan tersebut. Ia pun menjelaskan kepada media asal Jerman, Bild dalam sebuah wawancara ekslusif.
Sebelumya ditengarai Ibisevic mengalami masalah dengan pelatih Schalke sebelum Christian Gross, Manuel Baum. Ia merasa ada hal yang tidak selaras dengan pelatih yang dipecat pada bulan Desember 2020 lalu.
“Saya tidak punya masalah dengannya (Manuel Baum). Dia punya masalah dengan saya.” ujar Ibisevic.
Ibisevic menambahkan bahwa ada perbedaan pendapat antara dirinya dengan pelatih Baum. Sebagai pemain berpengalaman, ia merasa memiliki tanggung jawab untuk menyampaikan pendapatnya mengenai kondsi klub saat itu.
Baca Juga:
- Isu pemecatan Direktur Olahraga Schalke Menguat
- Schalke Vs Dortmund: Prediksi dan Link Live Streaming
- Youngster Schalke Masuk Radar Raksasa Inggris
- Chirstian Gross: Schalke Mulai Diburu Waktu
“Dia meminta saya beberapa kali untuk memberikan pendapat saya tentang tim atau situasi olahraga yang sulit. Untuk itulah saya dikontrak, terutama, untuk membantu klub. dengan pengalaman saya,” tambah mantan pemain Hertha Berlin tersebut.
Pemecatan atas dirinya diakui Ibisevic merupakan salah satu ulah Baum yang tidak bisa menerima perbedaan pendapat. Pemain berusia 36 tahun itu mengatakan bahwa Baum meminta Direktur Olahraga Jochen Schneider untuk memutus kontraknya.
“Jelas, dia (Baum) memiliki pendapat berbeda. Setelah itu, dia meminta (Kepala Olahraga Schalke) Jochen Schneider untuk memberhentikan saya.” pungkasnya.
Sementara itu, pemain kelahiran Bosia ini tidak banyak memainkan laga di Bundesliga bersama Schalke di musim terakhir. Tercatat ia hanya memainkan empat laga di klub yang memecatnya hingga akhir tahun lalu. (DIL)
Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com