Vietnam Kelelahan Lawan Indonesia Karena Permintaan Philippe Troussier
Sumber: AFC

Vietnam Kalah Lawan Indonesia Karena Permintaan ‘Gila’ Philippe Troussier

Muhammad Ilham - January 20, 2024
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLiga IndonesiaTimnas Vietnam harus mengakui keunggulan Timnas Indonesia usai takluk dengan skor tipis 0-1. Kelelahan jadi salah satu faktor kekalahan The Golden Stars dan itu karena permintaan sang pelatih, Philippe Troussier.

Indonesia mampu mengubur mimpi Vietnam untuk bisa melangkah ke babak 16 besar Piala Asia 2023. Pada laga yang dilaksanakan Jumat (19/1) malam WIB, di stadion Abdullah bin Khalifa, skuad Garuda menang dengan skor tipis 1-0 berkat gol semata wayang Asnawi Mangkualam.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Vivagoal (@vivagoal)

Secara penguasaan bola, Vietnam memang jauh lebih unggul daripada Indonesia yaitu 57 berbanding 43 persen. Tetapi, ia semua gagal dimaksimalkan karena The Golden Stars hanya mampu mencetak tiga tembakan tepat sasaran saja.


Baca Juga:


Menurut sang pelatih, Philippe Troussier, kelelahan jadi salah satu faktor kekalahan timnya atas Indonesia. Dirinya menyuruh para pemain Vietnam berlari 9-10 km tiap laganya, dan itu membuat timnya bermain dengan intensitas tinggi selama 60 menit.

“Hal pertama yang jadi kelemahan kita adalah aspek fisik. Seperti yang kami tunjukkan di turnamen ini, kami hanya bisa bermain dengan intensitas tinggi selama 60 menit,” ucap Troussier yang dilansir dari AFC.

Vietnam Kelelahan Lawan Indonesia Karena Permintaan Philippe Troussier
Sumber: AFC

“Jelas kami harus meningkatkan aspek ini karena dalam sistem saya para pemain harus berlari 9-10 km per laga,” tambahnya.

Kekalahan ini membuat Vietnam harus angkat kaki dari Piala Asia 2023 terlebih dahulu. Namun, sebelum pulang ke negeri asalnya, The Golden Stars harus melakoni laga terakhir kontra Timnas Irak, Rabu (24/1) mendatang.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com