Vivagoal – Internasional – Gareth Bale memastikan Wales melaju ke Piala Dunia Qatar 2022 setelah menaklukkan Ukraina dnegan skor 1-0, Minggu (5/6) malam WIB.
Melalui tendangan bebas yang diluncurkan Bale, Andriy Yarmolenko justru membantu Wales dengan mencetak gol bunuh diri di menit 34. Keunggulan 1-0 di Cardiff ini pun bertahan hingga pertandingan berakhir.
Berhasil mengamankan posisi Wales ke Piala Dunia Qatar 2022 ini pun membuat langkah Bale di musim depan menjadi jelas, Pemain 32 tahun yang sudah mengucapkan selamat tinggal kepada Santiago Bernabeu ini sempat berpikir untuk pensiun jika Wales tak lolos kualifikasi Piala Dunia.
Sejauh ini memang belum ada kepastian mengenai masa depan Bale setelah meninggalkan Real Madrid. Namun, setelah mengamankan tempat di babak penyisihan grup Piala Dunia di bulan November mendatang, Bale memastikan dirinya akan melanjutkan karir sepak bolanya.
Baca juga:
- Harry Kane Beri Pujian Kepada Perfoma Tammy Abraham Di Timnas Inggris
- Kedatangan Erik Ten Hag Bisa Berikan Dampak Positif Untuk Raphael Varane
- Bek Tengah Napoli Masuk Radar Transfer Juventus
- Diincar Dua Klub Elit Eropa, Raphinha Beri Tanggapan
“Ini adalah hasil terbaik speanjang sejarah sepak bola Wales. Yang terpenting adalah kami berhasil melewati pertandingan ini dan lolos ke Piala Dunia. Saya memberikan semua yang saya miliki di lapangan,” tutur Bale usai pertandingn, dilansir dari Marca.
Wales needed a spark, Gareth Bale provided it 🐉 pic.twitter.com/gKpNQMpycE
— B/R Football (@brfootball) June 5, 2022
Ketika ditanya apakah rencananya untuk pensiun tertunda, Bale dengan yakin menyawab, “Ya, sedikit tertunda. Saya masih punya tawaran!”
Bale diperkirakan akan segera membuat keputusan untuk bergabung dnegan klub asal Wales, Cardiff City dalam beberapa pekan ke depan. Meski hanya kontrak jangka pendek, Bale akan membutuhkan klub di musim kompetisi mendatang demi bisa bermain di Piala Dunia Qatar 2022. (ARI)
Selalu update berita bola terbaru seputar sepak bola dunia hanya di Vivagoal.com