Site icon Vivagoal.com

WWE Mau Cristiano Ronaldo Jadi Bintang Tamu Mereka di Crown Jewel, Banting Stir Jadi Pegulat?

WWE Mau Cristiano Ronaldo Jadi Bintang Tamu Mereka di Crown Jewel, Banting Stir Jadi Pegulat?

Sumber: Sportskeeda

VivagoalBerita Bola – Perusahaan gulat ternama di dunia, World Wrestling Entertainment (WWE) tengah berupaya untuk mengajak bintang Al-Nassr, Cristiano Ronaldo, jadi bintang tamu mereka di event terbesar mereka di Arab Saudi, Crown Jewel.

Setelah memutuskan untuk tidak meneruskan karier di Manchester United, Ronaldo pergi ke Arab Saudi dan bermain untuk Al-Nassr. Ia terikat kontrak dengan raksasa Saudi Pro League (SPL) tersebut hingga 2025 dengan gaji sebesar 200 juta dolar US per tahunnya.

Baru semusim bermain untuk Al-Nassr, Ronaldo sudah mengoleksi tujuh gol dan empat assist dari enam laga. Meskipun sudah tua, Ronaldo masih tampil cukup baik di dunia sepakbola.

Sumber: Twitter @AlNassrFC_EN

Akan tetapi, sebuah kabar menarik datang dari perusahaan gulat paling terkenal di dunia, WWE. Perusahaan yang dimiliki oleh Vince McMahon ini tengah berusaha untuk menarik Ronaldo agar bisa menjadi bintang tamu spesial mereka di salah satu event-nya, Crown Jewel.

Keputusan ini tentu masuk akal mengingat Crown Jewel adalah salah satu event WWE yang dilaksanakan di Arab Saudi. WWE telah menyelenggarakan Crown Jewel sejak 2018, dan diyakini kehadiran Ronaldo di acara tersebut semakin menarik massa.


Baca Juga:


Mungkin terasa konyol dan membingungkan, namun WWE memang menjadi daya tarik tersendiri bagi para pesepakbola. Pada 2015, bintang Manchester United, Wayne Rooney, pernah menonton salah satu produk WWE, RAW, bahkan menampar pegulat mereka, Wade Barrett.

Meskipun belum terkonfirmsi, namun kans Ronaldo untuk tampil di acara WWE lumayan besar. Namun, Ronaldo sepertinya menolak hal ini dan fokus kepada Al-Nassr.

Crown Jewel 2023 sendiri dilaksanakan pada 4 November 2023. Pada 1 November, Ronaldo dan kawan-kawan akan bertanding melawan Al-Khaleej di lanjutan SPL 2023/24, dilanjutkan melawan Al-Duhail untuk AFC Champions League, 8 November.

Selalu update berita bola terbaru seputar sepakbola dunia hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version