Zidane Tidak Merasa Bersalah Lepas Reguilon
Sergio Reguilon. Sumber: Evening Standard

Zidane Tidak Merasa Bersalah Lepas Reguilon

Fido Moniaga - September 21, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLa Liga – Sergio Reguilon sudah resmi pergi dari Real Madrid dengan bergabung bersama Tottenham Hotspur. Ia dilego Los Blancos dengan banderol sebesar 30 juta euro atau sekitar Rp 534 miliar.

Reguilon sendiri langsung diikat kontrak jangka panjang di Tottenham berdurasi 5 tahun alias hingga musim panas 2025 mendatang. Bek berusia 21 tahun itu akan mengenakan nomor punggung tiga di klub besutan Jose Mourinho tersebut.

Banyak kemudian pihak yang mempertanyakan kenapa Madrid mau melepaskan Reguilon pada bursa transfer musim panas ini. Padahal, Reguilon tampil cukup impresif selama menjalani masa peminjaman di Sevilla dengan membukukan 38 penampilan di semua ajang dan bisa menyumbangkan 3 gol dan 5 assist sepanjang musim 2019/2020 kemarin.

Di Sevilla, Reguilon merupakan andalan pelatih Julen Lopetegui untuk mengisi pos bek kiri dan keberadaannya berhasil membantu Sevilla finish di peringkat klasemen akhir LaLiga dan lolos ke zona Liga Champions, termasuk keluar sebagai juara Liga Europa dengan mengalahkan Inter Milan di laga final.

Pelatih El Real, Zinedine Zidane mengaku dirinya membiarkan Reguilon pergi karena sudah memiliki dua pemain di sektor fullback kiri, yakni Marcelo dan Ferland Mendy. Menurutnya, dalam satu posisi, tidak baik jika diisi sampai tiga atau empat pemain.


Baca Juga:



“Saat ini kami punya dua pemain per posisi, dan saya punya dua gelandang. Menurut saya, tidak baik punya tiga atau empat pemain di posisi yang sama, karena itu akan menimbulkan persoalan.” jelas Zidane dilansir dari laman resmi Madrid.

“Jadi, saya hanya ingin ucapkan selamat kepada Reguilon atas musim yang sudah ia lewati bersama Sevilla, dan saya pikir dia sudah cocok bermain untuk Tottenham.” tegasnya.

Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com