Pilar Atletico Ini Ancam Hengkang di Bursa Musim Dingin
Vivagoal – La Liga – Bek kanan Atletico Madrid, Santiago Arias kencang diisukan bakal meninggalkan Los Cholconeros. Menit bermain jadi alasan tak betahnya sang pemain berlama-lama di Wanda Metropolitano.
Di awal kedatangannya dari PSV Eindhoven, Arias sempat menjadi sosok penting. Pemain asal Kolombia tersebut dipercaya mengisi posisi bek kanan dengan membukukan total 33 penampilan di semua kompetisi.
Baca Juga: Vivagoal Bagi-Bagi Jersey, Gratis!
Kedatangan Kieran Trippier pada bursa transfer musim panas lalu secara otomatis menggeser posisi Arias di tim utama. Sejauh ini, Arias baru membukukan dua penampilan di ajang Liga.
Menurut laporan Football Espana, pelatih Diego Simeone hanya memposisikan Arias sebagai pelapis Trippier. Sang pemain baru akan diturunkan andai fullback asal Inggris itu mengalami cedera atau terkena sanksi akumulasi kartu.
Situasi ini jelas membuat Arias tak nyaman. Sang pemain bahkan terang-terangan menyatakan keinginannya untuk hengkang di bursa transfer musim dingin mendatang.
Milan Pinang Full Back Atletico Madird
AC Milan dikabarkan berminat menampung Arias pada bursa transfer Januari 2020 nanti. Raksasa Serie A Italia itu disebut berani menggelontorkan dana sebesar 20 juta euro untuk memboyong si pemain ke San Siro musim dingin nanti.
Milan sendiri memang butuh memperkuat sektor pertahanan dalam upayanya mengarungi musim 2019/20 ini. Pasalnya, mereka saat ini hanya bisa mengandalkan Alessio Romagnoli dan Mateo Musacchio.
Terlebih Mattia Caldara masih dalam proses pemulihan cedera dan belum diketahui kapan bisa kembali merumput. Sementara Matteo Gabbia, dianggap belum bisa memberikan kontribusi maksimal.
Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com