5 Fakta Legenda Sepakbola Dunia yang Tak Pernah Mentas di Eropa
Vivagoal – Berita Bola – Eropa kerap menjadi barometer karir yang mencitrakan pencapaian para pesepakbola. Meski begitu, nyatanya ada beberapa nama legendaris yang sama sekali tak mentas di Eropa. Semua nama yang tersemat berasal dari Amerika Selatan.
Mayoritas pesepakbola asal Amerika Selatan melakukan migrasi ke Eropa guna mencapai level permainan tertingginya. Sejak era Diego Maradona hingga Vinicius Jr, talenta asal CONMEBOL kerap berseliweran di Eropa. Beberapa di antara mereka bahkan menuai status sebagai legenda di Benua Biru.
Ronaldo Nazario, Ronaldinho, Alvaro Recoba, Javier Zanetti hingga Lionel Messi sudah membuktikan hal tersebut bersama klubnya masing-masing. Bahkan, beberapa nama di atas juga sempat catatkan pencapaian tertinggi kala mentas untuk negaranya masing-masing.
-Copa America winner.
-Top scorer Copa America.
-Top assister Copa America.
-Best player Copa America.
-Copa Del Rey winner.
-La Liga Top scorer.
-South America highest goal scorer.The greatest footballer ever. Next up, 2022 WORLD CUP CHAMPION!
7TH BALLON D’OR!#LM7 https://t.co/Mh0W4GMvSf pic.twitter.com/gvVvQl67oW
— Kenny Mlay (@PapiiKennyy7) November 26, 2021
Tak hanya sukses mencatatkan pencapaian dalam bentuk prestasi, sisi finansial juga membuat mereka mampu memperbaiki taraf hidup kala mentas di Eropa. Bahkan jika usia sudah mencapai akhir, sisi finansial juga tetap bisa distabilkan andai pemain top Amerika Selatan mau merajut karir di Asia ataupun Amerika Serikat.
Baca Juga:
- 5 Fakta Pembelian Chelsea yang Bakal Disesali
- 5 Fakta Penjualan Termahal yang Dilakukan Tim Bundesliga
- 5 Fakta Pemain Eropa yang Pernah Main di Amerika Selatan
- 5 Fakta Penjualan Termahal yang Dilakukan Tim Bundesliga
Meski begitu, lima nama yang tersemat di bawah seakan tak membutuhkan Eropa untuk buktikan status sebagai untuk tetap dikenang sebagai pemain hebat. Para nama-nama di bawah menepikan Liga Champions dan tampil kompetitif di Copa Libertadores sebagai kompetisi tandingan di zona CONMEBOL
Mungkin, Ada banyak faktor yang mendasari para pemain untuk tak hengkang ke Eropa seperti kultur yang berbeda, kenyamanan hingga tak perlu membuktikan apapun. Siapa saja mereka? Berikut daftarnya.