Masalah Bek, Koeman Lakukan 19 Kombinasi dalam 33 Pertandingan
Ronald Koeman, Barcablaugranes

Masalah Bek, Koeman Lakukan 19 Kombinasi dalam 33 Pertandingan

Rangga - February 17, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLa Liga – Ronald Koeman dibuat pusing dengan masalah yang menghinggapi lini pertahanan Barcelona. Banyak kombinasi coba diterapkan namun hasilnya masih mengecewakan.

Barcelona harus menelan pil pahit ketika menjamu Paris Saint-Germain pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions, Rabu (17/2/21) dini hari tadi. Bermain di Camp Nou, Blaugrana tak berkutik setelah keok dengan skor 1-4.

Sorotan tajam jelas mengarah ke sektor pertahanan Barcelona. Porak-poranda, mungkin kata yang tepat.

Koeman mengambil keputusan berani dengan memainkan Gerard Pique yang baru sembuh dari cedera. Hasilnya, bek senior itu keteteran meladeni Kylian Mbappe yang cepat dan gesit. Tiga gol pun disarangkan pemain 22 tahun tersebut.

Koeman memang tak bisa berbuat banyak untuk mengatasi masalah di lini pertahanan. Badai cedera menjadi alasan utama.

Dilansir dari Sport, Koeman sudah menerapkan 19 kombinasi lini pertahanan berbeda dalam 33 pertandingan terakhir Barcelona sejauh ini. Saking kronisnya, pernah Koeman memaksa Frenkie de Jong bermain di posisi bek tengah.


Baca Juga:


Memang tak ada pilihan lagi, bahkan kombinasi yang dicoba dengan Samuel Umtiti hanya membuat Koeman gigit jari. Dua kombinasi paling sering digunakan sejauh ini adalah Roberto-Pique-Lenglet-Alba dan Dest-Araujo-Lenglet-Alba.

PSG tahu betul Barcelona sangat buruk dalam bertahan. Moise Kean dan Mbappe berlari begitu kencang sedang Mauro Icardi mengancam melalui duel udara.

Pique tak bisa meladeni lari kencang pemain PSG. Sedang Sergino Dest yang baru pulih dari cedera seperti kehabisan napas ketika ditantang lari oleh Mbappe.

Koeman tentu wajib mencari jalan keluar atas masalah ini. Entah dengan kombinasi bek lain atau menahan serangan lawan sejak di tengah lapangan.

Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com