Dani Carvajal Bantah Timnas Spanyol Anti-Real Madrid saat Dilatih Luis Enrique
Sumber: Goal

Dani Carvajal Bantah Timnas Spanyol Anti-Real Madrid saat Dilatih Luis Enrique

Rangga - November 11, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal La Liga – Dani Carvajal tidak melihat jika Luis Enrique berat sebelah ketika memilih pemain untuk Timnas Spanyol. Menurutnya tidak ada pandangan tentang Anti Real Madrid dari sang pelatih.

Rivalitas Real Madrid dan Barcelona menjadi sebuah kisah klasik dari tanah Spanyol bahkan dunia. Kedua klub yang saling sikut selama puluhan tahun tersebut dirasa menjalar ke dalam banyak hal termasuk Timnas Spanyol.

Rumor tersebut mencuat tatkal Enrique maju sebagai pelatih Timnas Spanyol. disebut Anti Real Madrid saat memilih pemain untuk skuad asuhannya.

Rumor tersebut kian menjadi mengingat Enrique merupakan sosok yang lekat dengan Barcelona. Situasi semakin meningkat setelah tidak ada pemain Real Madrid yang masuk dalam skuad Euro 2020 kemarin termasuk Marco Asensio, Dani Carvajal, dan Sergio Ramos.

Namun Carvajal melihat jika Enrique jauh dari kata Anti Real Madrid. Ia mengatakan jika pelatih 51 tahun itu memanggil pemain sesuai kebutuhan tim.

“Pelatih memanggil pemain yang dia pikir akan membantu meraih keinginannya, apapun tim yang mereka bela. Itulah, filosofi, dan rencananya,” ujar Carvajal kepada Marca .


Baca Juga:


Perjalanan Spanyol di Kualifikasi Piala Dunia 2022 sendiri cukup pelik. Mereka wajib menang atas Yunani agar bisa lolos. Jika kalah, maka mereka harus melewati jalur play-off.

“Bisakah saya membayangkan Piala Dunia tanpa Spanyol? Tidak untuk saat ini, dan kami semua harus bekerja keras untuk memastikan itu tidak terjadi,” Carvajal menambahkan.

“Saya tidak bisa mengingat [kapan terakhir kali Spanyol bermain di babak play-off]. tidak melewati fase itu lagi,” pungkasnya. (RD)

Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com