Solskjaer Memang Tidak Pantas Buat Man United, Rangnick Lebih Baik?

Dimas Sembada - November 29, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Inggris – Ole Gunnar Solskjaer resmi dipecat dari kursi kepelatihan Manchester United. Dianggap gagal menukangi Setan Merah, Ole harus angkat kaki setelah hasil mengecewakan khususnya di Liga Inggris.

Kedatangan Cristiano Ronaldo nyatanya tidak mempu mengatrol posisi klub yang berkandang di Old Trafford tersebut. Ole tetap dipecat dan saat ini manajemen United sudah menunjuk Ralf Rangnick sebagai manajer interim selama enam bulan ke depan.

Ole bisa dibilang menjadi pelatih paling buruk sejak kepergian Sir Alex Fergusson. Bagaimana tidak, Ole tidak sekalipun berhasil mengangkat Piala selama membesut Setan Merah.

Membahas perjalanan Ole yang singkat di Old Trafford, vivagoal coba memberikan opininya melalui program Obrolan Vigo melalui kanal Youtube Vivagoal Indonesia.

Lantas, sudah layak kah keputusan Man United memecat Ole Gunnar Solskjaer? Atau, Setan Merah lagi-lagi terjatuh di lubang yang sama.

Simak ulasan selengkapnya di episode perdana Obrolan Vigo di Kanal Youtube Vivagoal Indonesia.

Selalu update berita bola terbaru seputar sepak bola dunia hanya di Vivagoal.com