Terbukti, Benzema Lebih Tajam dari Ronaldo
Vivagoal – La Liga – Kepergian Cristiano Ronaldo memberi kerugian banyak buat Real Madrid musim ini. Tapi, ada sisi positif dari kepergiannya, Karim Benzema pelan-pelan jadi tajam kembali sepeninggal Ronaldo.
Ronaldo pindah ke Juventus awal musim panas lalu dengan banderol sebesar 100 juta euro. Tanpa pengganti yang sepadan, Madrid langsung goyah dan hampir pasti tanpa gelar musim 2018/19 ini.
Ronaldo yang rutin mencetak 40 gol selama sembilan musim di Los Blancos memang sulit digantikan. Apalagi, selama ada Ronaldo, Benzema dan Bale hanya diposisikan sebagai pelayan di lini depan. Tapi, pelan namun pasti Benzema berhasil unjuk gigi sebagai mesin gol utama El Real.
[irp]
Keran gol Benzema pun sempat macet di paruh pertama musim ini. Namun, Benzema langsung tancap gas selepas pergantian tahun dengan mencetak total 15 gol. Saat ini penyerang 31 tahun itu sudah berada di urutan kedua daftar pencetak gol terbanyak La Liga dengan 21 gol.
Dengan torehan golnya ini, Benzema membuktikan dirinya lebih tajam dari Ronaldo musim ini. Jika dijumlah dengan kompetisi lainnya, Benzema sudah mengoleksi 30 gol dan 10 assist dari 50 penampilan. Sementara Ronaldo baru mencetak 26 gol dan 13 assist dari 39 pertandingan musim ini.
Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com