Shevchenko Sudah Lama Pendam Mimpi Tuk Bisa Latih AC Milan
Vivagoal – Serie A – Rasa cinta Andriy Shevchenko terhadap Milan nyatanya masih begitu besar. Hal ini terlihat dari keinginannya untuk bisa melatih I Rossoneri suatu saat nanti.
Keterikatan keduanya seperti tak bisa dipisahkan sampai saat ini. Bersama Milan, Shevchenko berhasil menasbihkan diri sebagai salah satu penyerang tajam di eranya.
Sebut saja pada masa baktinya yakni tahun 1999 hingga 2006, ia berhasil mempersembahkan 175 gol dan 27 assist dari ajang. Bersama Si Merah Hitam ia berhasil meraih berbagai trofi bergengsi seperti Scudetto, Coppa Italia, juga Liga Champions.
[irp]
Namanya lantas merdu saat merapat ke Chelsea. Terbukti, ia justru melempem saat Chelsea memboyongnya dengan harga 73 juta euro plus Hernan Crespo pada tahun 2007.
Chemistry yang ada antara keduanya itulah yang membuat Shevchenko memendam harapan untuk bisa menukangi Milan suatu saat nanti. Ia mengatakan jika Milan sendiri saat ini tengah berada di tangan yang tepat. Namun sebagai mantan pemain yang sudah alih profesi sebagai pelatih, menjadi tukang racik taktik permainan Milan tentu menjadi mimpi para pemain mereka.
“Milan adalah klub yang menjadi bagian dari hidup saya. Meski demikian, saya sekarang sibuk dengan tim nasional Ukraina dan Gattuso sudah bekerja dengan bagus,” ungkapnya kepada DAZN.
[irp]
“Pastinya saya ingin melatih Milan suatu hari nanti, karena saya sangat terikat dengan mereka, para penggemar, dan mantan rekan setim saya.
“Mungkin suatu hari nanti akan menjadi giliran saya untuk melatih Milan,” tandasnya.
Selepas pensiun pada 2012, pemain yang kerap dipanggil Sheva itu sempat menempuh karier sebagai politisi. Tapi usia karier itu tak panjang dan ia kembali ke dunia sepakbola.
Shevchenko lantas menjadi asisten pelatih tim nasional Ukraina pada Februari sampai Juli 2016, lalu naik jabatan jadi pelatih kepala. Jabatan itu ia pegang hingga saat ini.
[irp]
Milan sendiri sudah ditangani oleh para mantan pemainnya sendiri. Sebut saja, Leonardo, Clarence Seedorf, Filippo Inzaghi, dan Cristian Brocchi sebelum kini ditukangi oleh Gennaro Gattuso.
Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com