Menang Telak, Juventus Gilas Sassuolo Dengan Tiga Gol Tanpa Balas
Vivagoal – Serie A – Duel antara Juventus melawan Sassuolo berakhir dengan kemenangan telak skuat Juventus. Di laga kali ini Juventus berhasil mencetak tiga gol tanpa balas ke gawang Sassuolo.
Duel kali ini sendiri dilaksanakan pada hari selasa (16/8) dini hari WIB tepatnya di Juventus Stadium. Permainan di awal memang terlihat cukup imbang, Sassuolo sempat mendapatkan beberapa peluang di menit ke 20 dan 21, sayangnya finishing yang dilakukan tak berhasil untuk mencetak gol.
Juventus sendiri akhirnya mencetak gol pertama mereka di menit ke 26, kali ini karena gol dari Angel Di Maria yang berhasil mendapatkan umpan dari Alex Sandro. Gol ini membuat Juventus memimpin 1-0 atas Sassuolo.
Setelah beberapa kali terjadi jual beli serang, Juventus mendapatkan peluang untuk tendangan penalti di menit ke 43. Tanpa membuang buang kesempatan, Dusan Vlahovic dengan apik berhasil mencetak gol kedua untuk Juve dan menutup babak pertama dengan keunggulan Juve 2-0 atas Sassuolo.
Baca Juga:
- Chelsea Optimistis Bisa Amankan Jasa Pemain Muda Inter
- Ternyata Milan Skriniar Hanya Opsi Alternatif Chelsea
- Jose Mourinho Pesimis Dengan Peluang AS Roma Untuk Rebut Gelar Scudetto
- Agen Sergej Milinkovic-Savic Usahakan Kedatangan Kliennya Ke Man United
Di babak kedua, Juventus terlihat bermain lebih agresif dan menekan. Terbukti hanya dalam beberapa menit tepatnya di menit ke 51, Juve kembali membobol gawang Sassuolo. Gol ini kembali dicetak oleh Dusan Vlahovic yang berhasil mengamankan umpan dari Angel Di Maria.
Tertinggal 3-0 membuat Sassuolo bermain lebih berhati hati. Di menit ke 74 sendiri Sassuolo hampir mendapatkan peluang mencetak gol. Sayangnya usaha yang dilakukan Andrea Pinamonti digagalkan oleh Mattia Perin.
FT | ⌛️ | 𝐀 𝐬𝐮𝐜𝐜𝐞𝐬𝐬𝐟𝐮𝐥 𝐬𝐭𝐚𝐫𝐭 𝐭𝐨 𝐭𝐡𝐞 𝐬𝐞𝐚𝐬𝐨𝐧! 💪
🙌 @EASPORTSFIFA #JuveSassuolo #FinoAllaFine #ForzaJuve pic.twitter.com/GdPLT98SNv
— JuventusFC 🇬🇧🇺🇸 (@juventusfcen) August 15, 2022
Tak berlangsung lama, giliran Juventus dengan Dusan Vlahovic yang mendapatkan peluang untuk mencetak gol ketiga. Akan tetapi tembakan yang dilakukan Vlahovic berhasil digagalkan oleh Kaan Ayhan.
Pada akhirnya duel diakhiri tanpa tambahan gol, Juventus menjadi pemenang di laga kali ini dengan hasil clean sheet 3-0 dan mendapatkan poin penuh serta berada di posisi kedua klasemen sementara di bawah Napoli. (RD)
Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com