Mengejutkan! Perusahaan Retail Ternama di Dunia Ini Ingin Beli Man United
Vivagoal – Liga Inggris – Perusahaan retail ternama di dunia yaitu Amazon memiliki keinginan untuk memboyong raksasa Inggris, Manchester United.
Usai kontroversi wawancara Cristiano Ronaldo dengan Piers Morgan, Man United langsung mengumumkan pemecatan terhadap bintangnya tersebut. Namun, tidak lama kemudian, Man United langsung mengeluarkan pernyataan bahwa pemilik klub saat ini, keluarga Glazer, berniat untuk menjual klub tersebut.
Manchester United owners, the Glazer family, have not taken their usual semi-annual dividend out of the club as they look to sell the English giantshttps://t.co/63ShqWQeEq
— Firstpost Sports (@FirstpostSports) December 9, 2022
Beberapa daftar orang kaya di dunia ini dirumorkan membeli Man United. Nama-nama seperti pemilik Ineos Chemicals Group, Jim Ratcliffe, bahkan mantan pemainnya, David Beckham, muncul sebagai kandidat pemilik Man United yang baru.
Baca Juga:
- Ten Hag Belum Tahu Kapan Sancho Kembali Perkuat Man United
- Demi Dapatkan Rashford, PSG Siap Kasih Gaji yang Besar Untuknya
- Legenda Maroko Desak Hakim Ziyech Tinggalkan Chelsea, Ada Apa?
- Bek Napoli Jadi Target Baru Man United
Namun, setelah beberapa kemudian, akhirnya muncul rumor pemilik baru. Namun, kali ini bukan perseorangan, melainkan sebuah perusahaan yang berniat untuk membeli Man United. Perusahaan tersebut adalah retail terbesar dan ternama di dunia saat ini, yakni Amazon.
Amazon sendiri bukanlah ‘pemain baru’ di bisnis sepakbola. Mereka telah menjadi sponsor dari salah satu tim di Italia, S.S.C. Napoli. Lalu, mereka juga memiliki halk siar Liga Inggris saat ini.
Secara keuangan, Amazon dengan mudah bisa memboyong Man United. Pada kuartal ketiga tahun ini, perusahaan milik Jeff Bezos tersebut sudah meraup untung sebesar 120 miliar euro. Sedangkan, keluarga Glazer hanya meminta delapan miliar euro untuk Man United.
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com