Resmi Gantung Sepatu, Bojan Krkic Beri Pesan Khusus untuk Pemain Muda Barcelona
Sumber: goal.com

Resmi Gantung Sepatu, Bojan Krkic Beri Pesan Khusus untuk Pemain Muda Barcelona

Catrine Mega - March 24, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – La Liga – Mantan pemain Barcelona, Bojan Krkic, resmi mengundurkan diri dari dunia sepak bola di usia 32 tahun. Berstatus tanpa klub setelah meninggalkan Vissel Kobe bulan Januari lalu, Krkic mengumumkan kabar ini dalam acara yang digelar Barcelona hari Kamis (23/3).

Acara tersebut secara khusus digelar Barcelona untuk Krkic dan pemain kelahiran Serbia tersebut membuat pengumuman resmi mengenai keputusannya gantung sepatu di acara tersebut. “Keputusan ini tidak mudah. Saya sudah berada jauh dari rumah selama 12 tahun dan saya ingin menikmati lembaran baru berada dekat dengan keluarga,” ujar Krkic, dilansir dari ESPN.

Sumber: onzemondial.com

“Saya pernah bermain di Barcelona dan saya bermain dengan para pemain terbaik dunia. Saya juga memenangkan banyak trofi di sini. Tetapi sekarang saya siap memulai hal baru,” sambungnya.

Memulai pendidikan sepak bola bersama akademi La Masia, Krkic memulai debutnya sebagai pesepakbola profesional di tahun 2007. Digadang-gadang sebagai calon Messi di masa depan, Krkic justru mengalami masalah dengan ekspektasi tinggi yang dibebankan kepadanya.


Baca juga:


Dengan pengalaman pribadinya saat berseragamΒ Blaugrana,Β Krkic menyampaikan pesannya kepada para pemain muda Barcelona, terutama Alejandro Balde yang baru saja dipromosikan ke tim utama dan tampil apik bersamaΒ Blaugrana di musim pertamanya.

“Tak hanya dia (Balde), tetapi semua pemain muda harus tahu apa maknanya menggenakanΒ jersey ini (Barcelona). Banyak pemain yang ingin bermain di sini. Sudah banyak pemain muda yang bermain di tim utama dan mereka harus tenang dan sabar,” tutur Krkic, dilansir dariΒ Barca Blaugranes.

Krkic menghabiskan waktu cukup lama bersama Barcelona, tepatnya sejak tahun 2007 hingga 2011. Sang pemain kemudian dibeli AS Roma, namun kembali ke Camp Nou di tahun 2013, namun kembali di lepas ke Stoke City hanya satu musim berselang. (hs)

Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com