AS Roma Dapatkan Dovbyk, AC Milan Fokus Curi Tammy Abraham
Vivagoal – Serie A – AC Milan dikabarkan hanya akan fokus menjadikan penyerang AS Roma, Tammy Abraham sebagai target buruan mereka di musim panas ini, mengacu pada aktivitas transfer dari Il Lupi serta West Ham.
Kehilangan Olivier Giroud di musim panas ini memaksa AC Milan mencari sosok pengganti untuk lini depan mereka. Penyerang veteran Perancis itu memutuskan pergi usai kontraknya habis di akhir Bulan Juni 2024 lalu.
Satu penyerang sudah mereka daratkan, pasca bisa mengamankan tanda tangan Alvaro Morata dari Atletico Madrid. Tapi, kehadiran Morata belum cukup bagi Milan karena mereka dianggap tak yakin pada Luka Jovic.
Sejumlah nama lain muncul kepermukaan, tapi dengan harga yang ekonomis. Ditambah bahwa Milan diklaim ingin turut memoles talenta muda mereka, seperti Francesco Camarda.
Laporan dari Sky Sports menuliskan jika sang pelatih, Paulo Fonseca kini sudah menentukan target utama mereka. Pemain yang dimaksud adalah penyerang AS Roma, Tammy Abraham.
Beberapa waktu lalu, Pelatih AS Roma, Daniele De Rossi memang menjelaskan tentang nasib Tammy dalam skuad sekarang. Menurut De Rossi, Roma bakal mengandalkan Tammy sebagai ujung tombak di musim ini.
Baca Juga:
- Obrolan Vigo: Donny van de Beek dan Potensi Perbaikan Karir di Girona
- Cari Pengganti Salah, Liverpool Harus Bawa Bintang Bayern Munich
- Kualifikasi Piala Dunia 2026: Indonesia Vs Australia Berpeluang Mentas di SUGBK
- Atalanta Tolak Tawaran Pertama Juventus untuk Koopmeiners
Tapi, yang terjadi di lapangan justru sedikit memanaskan peluang Milan mendapatkan Tammy. Diantaranya, adalah karena Roma baru saja meresmikan Artem Dovbyk dari Girona.
Secara teknis, Dovbyk dan Tammy memiliki peran yang sama sebagai penyerang tengah di atas lapangan. Apalagi pada unggahan terbaru dari agen Dovbyk, memperlihatkan nomor punggung No.9 yang biasa digunakan oleh Tammy.
Langkah Milan menjadikan Tammy buruan utama juga terlihat dari kepastian West Ham mendapatkan Niclas Fullkrug. Pemain asal Jerman itu sebelumnya sempat masuk dalam daftar incaran Rossoneri.
Walau juga dipantau Everton, tapi Tammy dikabarkan lebih ingin bertahan di Serie A. Milan bisa memasukan nama Jovic dalam kesepakatan dengan Roma, atau saling meminjamkan pemain satu sama lain.
Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com