Sempat Absen, Morata Sudah Kembali Jalani Latihan bersama Milan
Vivagoal – Serie A – Alvaro Morata sudah terlihat dalam sesi latihan bersama AC Milan jelang laga kontra Venezia pasca jeda internasional. Kapten Timnas Spanyol tersebut sempat menepi selama beberapa pekan akibat cedera otot usai membukukan debutnya bersama Rossoneri.
Didaratkan dari Atletico Madrid pada jendela transfer musim panas lalu, Morata mencatatkan debutnya dengan masuk dari bangku cadangan pada pertandingan pembuka Serie A kontra Torino.
Sang striker langsung menunjukkan kontribusinya dengan mencetak gol jelang akhir laga. Gol dari Morata jadi titik balik Rossoneri yang sebelumnya tertinggal 0-2, namun akhirnya sukses menutup laga dengan skor imbang 2-2.
Sayangnya Morata mengalami masalah pada ototnya setelah pertandingan tersebut. Masalah ini menyebabkannya harus absen sampai jeda internasional.
Baca juga:
- Southampton vs Man United: Prediksi, Jadwal, dan Link Live Streaming
- Marseille vs Nice: Prediksi, Jadwal, dan Link Live Streaming
- Pindah Dari Union Berlin ke Fiorentina, Robin Gosens: Itu Situasi yang Aneh dan Saya Merasa Bersalah!
- Penyerang Australia Minta Maaf, Akui Tak Tahu Ritual Timnas Indonesia
Untungnya jelang lanjutan pekan Serie A pasca FIFA Matchday, Morata sudah terlihat bergabung dengan rekan-rekannya pada sesi latihan bersama Milan. Menurut pemberitaan yang dilansir dari Football Italia, Morata sudah bisa menyelesaikan sesi latihan penuh bersama tim.
Hal ini mengindikasikan kondisi Morata sudah membaik bahkan pulih 100 persen. Striker asal Spanyol itu pun diperkirakan bisa turun akhir pekan ini saat Rossoneri menjamu Venezia di San Siro, Sabtu (15/9) dini hari WIB.
Pertandingan mendatang sekaligus akan jadi kesempatan Paulo Fonseca untuk mempertahankan jabatannya sebagai pelatih Milan. Hanya membukukan dua hasil imbang dan satu kekalahan di tiga laga awal, jelas ini bukan catatan yang baik untuk Rossoneri yang menargetkan scudetto.
Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com