Tak Mau Remehkan Stuttgart, Motta Minta Juventus Berbenah
Sumber: X/Juventus

Tak Mau Remehkan Stuttgart, Motta Minta Juventus Berbenah

Catrine Mega - October 22, 2024
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Liga ChampionsJuventus akan menjamu VfB Stuttgart di Allianz Stadium pada lanjutan penyisihan grup Liga Champions, Rabu (23/10) dini hari WIB. Jelang pertemuan tersebut, Thiago Motta meminta timnya tak meremehkan lawannya.

The Old Lady sedang dalam tren positif, baik di liga domestik maupun Liga Champions. Pasukan Motta sama sekali belum tersentuh kekalahan di seluruh ajang kompetisi dan ini jelas modal yang baik bagi raksasa Italia itu jelang pertemuannya dengan die Schwaben yang baru saja menelan kekalahan telak 0-4 dari Bayern Munich.

Tak Mau Remehkan Stuttgart, Motta Minta Juventus Berbenah
Sumber: X/Juventus

Walaupun lebih difavoritkan pada pertemuan mendatang, Motta tak mau timnya memandang sebelah mata Stuttgart. “Kami harus berjuang untuk mengontrol pertandingan karena Stuttgart memainkan sepakbola yang baik dan punya banyak pemain menyerang,” tutur Motta, dilansir dari Reuters.

Sang pelatih menegaskan bahwa para pemainnya harus terus berbenah meski Juventus sedang dalam tren positif. Pasalnya semua hal bisa terjadi dalam sepakbola dan Motta tak mau pemainnya lengah.


Baca juga:


“Tak ada perbedaan antara liga (domestik) dan Liga Champions. Kami harus mempertahankan sikap yang sama karena setiap pertandingan punya ceritanya sendiri, dengan strategi dan situasi yang berbeda-beda.

“Bukan hanya kami yang kesulitan melawan tim yang memainkan strategi bertahan, semua tim juga begitu karena itulah sepakbola. Kami harus memberikan yang terbaik dan percaya sampai akhir,” ujar Motta.

Tak Mau Remehkan Stuttgart, Motta Minta Juventus Berbenah
Sumber: X/Juventus

“Kami harus terus memperbaiki berbagai hal, baik dalam aspek permainan maupun secara mental. Kami ingin tampil dengan baik, menunjukkan sepakbola yang bagus. Itulah caranya kami meraih kemenangan,” tegasnya.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Champions hanya di Vivagoal.com