Kenan Yildiz Dikritik, Thiago Motta Beri Pembelaan
Sumber: X/Forza Juventus

Kenan Yildiz Dikritik, Thiago Motta Beri Pembelaan

Catrine Mega - October 22, 2024
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Serie A – Kenan Yildiz baru-baru ini menerima kritik dari mantan pemain Juventus, Massimo Mauro, karena dinilai kurang berkontribusi. Menanggapi komentar negatif atas pemain mudanya tersebut, Thiago Motta langsung pasang badan.

Menurut sang pelatih, Yildiz cukup berkontribusi di tim dengan kualitas yang ditunjukkannya saat bekerja sama dengan rekan setimnya. Permainan sang pemain pun sudah memuaskan sang pelatih meski secara statistik tak ada yang mencolok darinya.

Kenan Yildiz Dikritik, Thiago Motta Beri Pembelaan
Sumber: X/Juventus

“Saya senang dengan kontribusi Kenan. Dia selalu menunjukkan kualitasnya di tim. Dia bisa melakukan sesuatu yang lebih, seperti pemain lain, tapi saya cukup senang dengan apa yang saya lihat (darinya),” ujar Motta, dilansir dari Football Italia.

Meski baru mencetak satu gol dari sepuluh penampilannya di seluruh ajang kompetisi, sang pelatih menyatakan bahwa pemain kelahiran Jerman itu baru berusia 19 tahun dan masih punya banyak waktu untuk memperbaiki penampilannya.


Baca juga:


“Kami tak terlalu mementingkan hal itu, tapi jangan lupa bahwa dia lahir di tahun 2005. Dia sudah berkontribusi besar bagi tim ini. Saya melihat keinginannya untuk terus bertumbuh. Dia harus mempertahankannya dan kami semua bisa berkembang (bersama),” tutur sang pelatih.

Yildiz yang lahir di Jerman memulai pendidikan sepakbolanya di SV Sallern dan tim muda Regensburg sebelum merapat ke tim muda Bayern Munich. Menempuh pendidikan sepakbola bersama raksasa Jerman itu selama sepuluh tahun, Yildiz kemudian merapat ke tim Juventus U-19.

Kenan Yildiz Dikritik, Thiago Motta Beri Pembelaan
Sumber: Juve FC

Ia dipromosikan ke tim utama pada November 2023 dan kini menjadi salah satu tulang punggung Motta di lini serangan Bianconeri. Meski statistiknya tak spektakuler, Motta optimis pemain kewarganegaraan Turki itu akan terus berkontribusi bagi tim.

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com