Usai Dipermalukan PSG, Zidane Banjir Kritikan
Vivagoal – La Liga – Kritik kepada Zinedine Zidane semakin deras setelah kekalahan telak 3-0 yang diderita Real Madrid atas Paris Saint-Germain, Kamis (19/9/2019). Selain kritik, Zidane pun mulai kehilangan simpati dari para fansnya.
Mantan bomber Los Blancos, Mijatovic angkat bicara soal buruknya performa Madrid bersama Zidane. Menurutnya Zidane belum menemukan solusi atas permasalahan Madrid dan tidak pernah terbuka pada publik tentang filosofi permainannya.
“Dengan menengok beberapa pemain sempat bersitegang dengan Zidane, ditambah kinerja buruk melawan PSG yang sebenarnya selalu menjadi laga besar, saya pikir level performa Madrid di awal musim ini benar-benar buruk.
Baca Juga: Sevilla Memulai Liga Eropa Dengan Mulus
“Ketika Zidane kembali melatih Madrid, dari hari pertama kita tak diberitahu soal tim seperti apa yang dia inginkan. Dia hanya selalu menekankan siapa yang bakal main, dan kita tidak tahu akhirnya tim ini bakal menyerang atau lebih banyak bertahan,” kesal Mijatovic.
Sementara itu, Rudd Gullit juga menunjukan kritiknya pada pelatih plontos asal Prancis tersebut. Gulit bahkan merasakan keanehan saat manajemen Madrid kembali menunjuk Zidane menjadi juru taktik.
“Bagiku sangat aneh melihat Madrid mau saja memanggil pulang Zidane. Dia boleh saja menjadi legenda di klub itu dengan segudang warisan yang ditinggalkannya.
Tapi kenapa harus bawa dia pulang? Saya tidak yakin dia bisa mengulang kesuksesannya di masa lalu. Kali ini akan jauh lebih sulit.” ujar Gullit seperti dilansir dari Marca.
Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com