Tiga Klub Top Eropa Incar Donnarumma, Siapa Penggantinya?
Vivagoal – Serie A – Setidaknya ada tiga klub top Eropa yang tengah mengincar Gianluigi Donnarumma. Milan sepertinya tak bisa berbuat banyak akan ancaman tersebut.
Masa depan Donnarumma di AC Milan tidak pasti. Kontrak sang pemain akan berakhir pada Juni 2021 mendatang.
Sisa waktu yang ada jelas bukan hal yang menyenangkan bagi Milan. Mereka ingin masa bakti sang pemain ditambah.
Namun keinginan tersebut terhalang oleh agen si pemain, Mino Raiola. Ia dikabarkan ingin menambah beban gaji untuk kliennya tersebut.
Milan cukup kesulitan memenuhinya. Oleh karena itu momen terbaik untuk melepas Donnarumma adalah pada bursa transfer musim panas mendatang.
Baca Juga:
- Pelatih Bordeaux Punya Ambisi Melatih Raksasa Serie A!
- Mantan Pemain Muda Juventus Akan Kembali ke Serie A?
- Zlatan Ibrahimovic, Pemain yang Ingin Selalu Mencari Kemenangan
- Wonderkid Inter Digadang Bakal Menjadi Pemain Terbaik Dunia di Masa Depan,…
Dilaporkan oleh Calciomercato, Raiola telah menghubungi beberapa klub peminat. Setidaknya ada tiga klub yakni Chelsea, Real Madrid dan Paris Saint-Germain yang bersedia memenuhi tuntutan gaji Donnarumma nantinya.
Dalam laporan tersebut dikatakan jika Milan sudah mengambil ancang-ancang kehilangan Donnarumma. Nama-nama seperti Juan Agustin Musso (Udinese) dan Pierluigi Gollini (Atalanta) masuk ke dalam daftar buruan mereka.
Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com