Latihan di Rumah, Mood Kim Tetap Terjaga, Bagaimana Caranya?
Vivagoal – Liga Indonesia – Kehadiran pandemic Corona di tanah air mau tak mau membuat semua pemain dari Liga 1 dan Liga 2 harus menjalani latihan secara personal di rumahnya masing-masing, hal tersebut juga berlaku bagi Kim Kurniawan. Meski berlatih sendiri, ia mengaku sukses terhindar dari rasa suntuk
Baca Juga:
- Bantuan Miliaran Rupiah dari FIFA Bakal Digunakan PSSI Secara Tepat Sasaran
- Indonesia Punya Tempat Tersendiri di Mata Pesepakbola Brazil Ini
- Sosok Ini Antar Teco Jadi Pelatih Terbaik di Indonesia
- Deretan Pemain Persib Berdonasi Lewat Jersey
“Istri membikin mood tetap bagus dengan olahraga bersama, masak bersama, nonton bersama, banyak kegiatan bersama,” ungkap mantan gelandang Pelita Bandung Raya itu, dinukil Goal Indonesia
“Saya juga punya anjing yang senang main terus. Dia senang kalu saya ada di rumah terus karena sukanya main terus,” sambung eks Persema Malang.
Sejauh ini, Liga 1 dan Liga 2 masih ditanguhkan hingga akhir Juni mendatang. Andai kondisi sudah membaik, bukan tak mungkin kedua kompetisi teratas di tanah air tersebut bakal kembali dihelat pada awal Juli mendatang
Selalu update berita terbaru seputar Bola Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com