AC Milan Pantau Situasi Nemanja Matic di Stade Rennes
Vivagoal – Serie A – AC Milan dilaporkan tengah memantau situasi Nemanja Matic yang gagal membangun karirnya bersama Stade Rennes. Raksasa Serie A itu tampaknya tertarik mendatarkan Matic ke San Siro.
Matic membuat keputusan mengejutkan musim panas lalu saat meninggalkan AS Roma dan menandatangani kontrak selama dua tahun bersama Rennes. Keputusan Matic bahkan dikecam oleh pelatih Giallorossi, Jose Mourinho.
The Special One yang tak mengetahui bahwa pemainnya itu berniat hengkang mengkritik keputusan Matic yang dinilainya tak beretika. Pasalnya menurut keterangan Mourinho, ia sama sekali tak mendapat penjelasan dari Matic terkait kepindahannya.
Sayangnya keputusan Matic meninggalkan Roma tak berbuah manis. Tak hanya Rennes harus bergelut menjauhi zona degradasi di papan tengah klasemen Ligue 1, pemain asal Serbia itu juga tak memperoleh apa yang dibutuhkan keluarganya.
Baca juga:
- Timnas Qatar Buka Piala Asia 2023 dengan Kemenangan 3-0 atas Timnas Lebanon
- Irianto: Langkah Indonesia di Piala Asia Tak Bakal Mudah
- Conte Bersiap, Milan Kian Dekat Depak Pioli!
- Resmi! Fenerbahce Amankan Pilar Milan di Musim Dingin
Pasalnya Matic dijanjikan bahwa anak-anaknya akan masuk sekolah internasional di Prancis, namun pada akhirnya harus masuk sekolah lokal. Padahal anaknya tak ada yang bisa berbahasa Prancis.
Matic pun dilaporkan absen pada sesi latihan Rennes beberapa waktu lalu dan menerima surat teguran terbuka dari pihak klub. Rennes meminta penjelasan dari sang pemain terkait alasannya mangkir dari sesi latihan tim.
Menanggapi surat teguran tersebut, Matic memberi penjelasan melalui media sosialnya bahwa ia harus menyelesaikan urusan keluarga.
Réaction du Stade Rennais F.C. au sujet de l’absence de Nemanja Matić aux entraînements
— Stade Rennais F.C. (@staderennais) January 11, 2024
“Alasan saya pergi selama tiga hari adalah untuk menyelesaikan masalah besar yang dialami keluarga saya. Besok saya akan kembali ke Rennes dan menentukan masa depan saya bersama klub,” demikian penjelasan Matic, dilansir dari Football Italia.
Situasi ini menarik perhatian Milan yang baru saja melepas Rade Krunic ke Fenerbahce. Meski mendaratkan Matic tak jadi prioritas tim, namun jika bisa mendaratkannya dengan harga murah, manajemen Rossoneri jelas tak keberatan membelinya dari Rennes.
Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com