Vivagoal – Liga Inggris – Meski sudah mengumumkan akan meninggalkan Manchester City di akhir musim, Sergio Aguero memiliki satu misi lain yakni membawa City memenangi gelar Liga Champions di akhir masa pengabdiannya.
City akan ebrsua Chelsea di Stadion Do Dragao, Minggu (30/5) dini hari WIB. Laga tersebut akan menjadi laga terakhir Aguero pasca sepuluh tahun bergabung dengan sisi biru kota Manchester. Laporan dari ESPN menyebut jika Aguero sudah menyepakati kontrak dau tahun bersama Barcelona pada musim depan.
Meski begitu, Aguero mengaku tak mempedulikan kabar tersebut. ia akan mengambil keputusan kemana ia akan berlabuh. Bahkan, dirinya mengklaim jika masih sanggup untuk mentas di Eropa pada dua musim ke depan.
“Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada fans Manchester City dan rekan-rekan saya, karena mereka telah membantu saya selama ini, setiap hari, baik di lapangan maupun pertandingan,” ungkapnya kepada Sky Sports.
Baca Juga:
- Bagi Aguero, Gol Terhadap QPR Menjadi Hal Terpenting Dalam Hidupnya
- Arsenal Ramaikan Perburuan Bintang Turki
- Pulang ke Man United, ‘Lord’ Lingard Kirim Pesan Dramatis
- Kriteria Pengganti Aguero di Man City? Minimal Cetak 30 Gol Per Musim
“Masih ada waktu dua pekan lagi, dan selanjutnya saya akan memutuskan apa yang akan dilakukan berikutnya. Saya akan menyampaikan salam perpisahan kepada fans, dan bersiap menghadapi final (UCL).”
“Menurut saya, saya merasa hati dan tubuh saya sedang bagus, dan mungkin saya masih bisa memperlihatkan permainan terbaik di kompetisi Eropa untuk dua tahun ke depan, dan selanjutnya saya ingin bersantai.”
Sejak mendarat dari Atletico Madrid pada 2011 lalu, Aguero sukses mengoreksi 258 gol dari 388 pertandingan yang ia mainkan. Dalam kurun waktu tersebut, berbagai gelar domestik pernai ia raih seperti lima gelar juara Liga Primier Inggris, satu Piala FA, dan enam Piala Liga.
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com