Anak Zidane Mengaku Tak Menyesal Tinggalkan Madrid!

Alasan Khusus Luca Zidane Menjadi Seorang Kiper

Heri Susanto - July 15, 2019
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLa Liga – Luca Zidane mengungkapkan alasan menjadi seorang kiper. Ia memilih posisi itu guna lepas dari bayang-bayang sang ayah, Zinedine Zidane.

Luca, yang baru saja dipinjamkan ke klub Racing Santander ini mengakui bahwa menjadi penerus nama besar Zidane tidaklah mudah. Pasalnya, sang ayah adalah standar pemain luar biasa di masa lalu.

Tapi, Luca merasa tidak terbebani dengan nama besar sang ayah karena posisi bermainnya dalam sepakbola adalah seorang kiper. Meski ia tidak menampik dirinya sangat bangga bisa punya nama Zidane di belakang namanya.

“Ketika masih kecil, saya suka menjadi penjaga gawang melawan saudara-saudara dan ayah saya. Lebih dari apapun, saya memang tidak mau orang membanding-bandingkan saya dengan ayah Zidane.” ujar Luca dilansir dari Marca.

Baca Juga: Alasan Luca Zidane Rela Dipinjamkan ke Santander

“Meski demkian, saya tetap bangga dengan nama keluarga Zidane, tapi tidak membuat saya terbebani, karena saya hanya fokus ke karier saya sebagai seorang kiper.” lanjutnya.

Lebih lanjut, kiper berusia 21 tahun tersebut mengatakan bahwa meski sang ayah adalah pelatih Real Madrid, namun selama dirinya berkarier di sana, Luca mengaku sama sekali tidak pernah mendapat keistimewaan. Hubungannya dengan sang ayah sangat profesional.

“Di rumah kami adalah ayah dan anak. Tetapi di luar rumah, kami berdua seorang profesional sejati. Kadang banyak orang berbicara bahwa saya mendapat keistimewaan selama Madrid, padahal tidak.” tegas Luca.

Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com