Agen Paulo Dybala Bantah Kliennya Telah Sepakat Gabung di Inter Milan
Paulo Dybala, Foto: dok Bolaskor

Allegri Ungkap Jasa Besar Pada Karir Dybala di Juventus

Irman Maulana - May 17, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Serie A – Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri memberikan penghormatan untuk dua punggawanya, yakni Giorgio Chiellini dan Paulo Dybala, yang sama-sama bakal segera pergi dari Kota Turin pada bursa transfer musim panas tahun ini.

Laga Juventus melawan Lazio, pada Hari Selasa (17/5) menjadi laga yang cukup emosional. Bukan karena hasilnya imbang 2-2, tetapi karena diwarnai oleh perpisahan terakhir dari seorang Giorgio Chiellini dan Paulo Dybala dengan publik Allianz Stadium.

Hal tersebut diakui pula oleh sang allenatore, Massimiliano Allegri pasca pertandingan selesai. Menurutnya, kedua pemain sama-sama memiliki jasa besar selama bertahun-tahun untuk Si Nyonya Tua.

Dipenuhi Isak Tangis, Perpisahan Haru Dybala dengan Juventus
Paulo Dybala, Foto: dok Sport Detik

Baik, Dybala maupun Chiellini sudah setuju untuk tidak memperpanjang kontraknya bersama Juventus. Ia menilai Chiellini pantas menjadi contoh yang harus dilihat oleh para pemain muda, yang ingin tumbuh menjadi sosok pemain bertahan hebat.

“Itu adalah malam yang luar biasa penuh emosi, itu adalah malam untuk Dybala dan Chiellini. Chiellini pergi, dia memberi begitu banyak dalam hal gairah dan cinta untuk pekerjaannya pada sepak bola Italia, Eropa dan dunia,” kata Allegri kepada Sky Sport Italia.

“Saya pikir semua orang di akademi muda harus mempelajari video Chiellini untuk belajar bagaimana cara bertahan. Pada tingkat pribadi, Ia memberiku banyak hal. Ketika aku tiba di Juventus, dia, Buffon, Barzagli, Bonucci dan Marchisio yang membiarkanku memahami Juventus dan banyak membantu.


Baca Juga:


Secara khusus, Allegri bahkan percaya diri bahwa Ia memiliki jasa yang cukup besar pula dalam mengembangkan bakat Dybala sejak diboyong tahun 2015. Ketika itu Juve memboyong Dybala dari Palermo dengan biaya 41 juta euro.

“Paulo adalah pemain penting selama tujuh tahun di Juventus. Dia masih kecil ketika pertama tiba. Saya merasa seperti aku membantu membesarkannya,” ungkapnya.

“Dia mendapatkan tempatnya dan para penggemar dengan tepat memberinya penghormatan luar biasa yang pantas Ia peroleh. Dybala memberikan banyak hal untuk Juventus dengan semangat dan kelas.”

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com