Andai Dua Syarat Terpenuhi, Barcelona Bisa Daftarkan Semua Pemainnya
Vivagoal – La Liga – Barcelona bisa saja mendaftarkan semua pemainnya termasuk lima pemain anyar mereka dengan catatan, mereka menarik tuas ekonomi keempatnya dan Gerard Pique sepakat mendapatkan pemotongan gjai.
Tim asal Catalan memang terbilang lumayan aktif di lantai bursa. Mereka sudah mendatatkan beberapa nama penting macam Franck Kessie, Andreas Christensen, Raphinha, Robert Lewandowski dan Jules Kounde di tengah kondisi finansial mereka yang terjepit.
Banyak pertanyaan yang menyeruak terkait kemungkinan Barcelona mendaftarkan para pemain barunya. Sebelumnya, LaLiga sudah mengonfirmasi jika mereka menolak pendaftaran pemain Barca lantaran kondisi keuangan Barca belum bisa teratasi.
Barcelona akan bisa mendaftarkan seluruh pemain baru mereka setelah Gerard Pique menyatakan bersedia mengurangi gajinya secara drastis + pengaktifan tuas ekonomi keempat. ✅
📝 @gerardromero pic.twitter.com/Jd0prXOLpO
— Extra Time Indonesia (@idextratime) August 9, 2022
Namun jurnalis kenamaan Spanyol, Gerard Romero mengklaim andai tuas ekonomi keempat Barcelona ditarik dan Gerard Pique mau memotong gajinya, Barcelona bisa mendaftarkan 5 pemain barunya tersebut.
Baca Juga:
- Soal Masa Depan Bintangnya, Presiden Espanyol Berikan Jawaban Abu-Abu
- Bintangnya Hengkang, Valencia Siap Tampung Kembali Tak Terpakai Tottenham
- Kiper Frankfurt Pede Timnya Bisa Kalahkan Real Madrid
- Calon Pemain Buangan PSG Terbuka Gabung Real Madrid
Agustus lalu, Pique sempat mengalmai pemotongan gaji guna membantu Barca mendaftarkan tiga pemain macam Eric Garcia, Rey Manaj dan Memphis Depay. Pemain 35 tahun sebelumnya sempat memosting rekening bank yang menyebut jika dirinya sepakat mendapatkan pemotongan gjai sekaligus mengubur berita buruk terkait dirinya yang mendapatkan gaji besar di tengah kacaunya kondisi keuangan Barcelona.
Sebelumnya, Azulgrana sudah menarik tuas ekonomi ketiga mereka dengan menjual 25 persen hak siar dari Barca Studio ke Socios.com dengan nilai 100 juta Euro pada Senin kemarin. Kini, the Athletic menyebut jika tuas ekonomi keempat Barca siap ditarik. Mereka siap melepas 49 persen hak siar via Barca Studios.
Barcelona dilaporkan juga siap mendorong keluar beberapa pemain yang masih memiliki nilai jual. Frenkie De Jong merupakan salah satu nama yang bakal dilego. Chelsea dan Manchester United dilaporkan siap bersaing untuk mendapatkan pemain asal Belanda itu.
Di luar De Jong, Barcelona juga siap memutus kontrak Martin Braithwaite. Namun pemian asal Denmark meminta kompensasi kepada Azulgrana sebelum dirinya didepak. Ia masih memiliki kontrak hingga dua tahun ke depan. Keinginan dari Braithwaite mendapatkan rekasi negatif dari fanas. Ia dicemooh kala Barca memainkan laga persahabatan melawan UNAM Pumas dalam ajang Joan Gamper Trophy.
Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com