Vivagoal – Serie A – Giorgio Chiellini masih belum mengetahui bakal berkarir sebagai direktur klub jika nantinya pensiun dari lapangan hijau. Tapi andai nantinya ditunjuk sebagai direktur olahraga, dia cuma punya satu keinginan yakni merekrut Gianluigi Donnarumma sebagai kiper utamanya.
Giorgio Chiellini bisa dikata sudah memasuki usia senja sebagai pesepakbola di era modern sekarang ini. Kapten Juventus dan Timnas Italia itu kini sudah memasuki usia ke-37 tahun.
Kontraknya di Juventus sedianya masih akan berlangsung sampai Juni 2023 mendatang, artinya usianya akan menginjak 39 tahun saat masa kerjanya habis di Bianconeri. Tak menutup kemungkinan Chiellini bakal memutuskan gantung sepatu merujuk pada faktor usianya yang tak muda lagi.
Beberapa waktu lalu, allenatore Juventus, Massimiliano Allegri mengatakan bahwa Chiellini bisa bekerja sebagai direktur teknik klub yang hebat. Mantan bek AS Roma dan Fiorentina itu sendiri masih belum tahu pilihannya ingin menjadi apa di masa mendatang.
Baca Juga:
- Massimiliano Allegri Memble di Laga ke-200 nya Bersama Juventus
- Momen Pemain Sassuolo Tiru Selebrasi Ronaldo Untuk Ejek Juventus
- Sassuolo Menang karena Eksploitasi Dua Bek Sayap Juventus
- Juventus Buntu, Pantas Kalah
Jika betul dia bisa berkarier sebagai direktur teknik sebuah klub, maka pemain yang paling diidamkannya adalah kiper Paris Saint-Germain, yakni Gianluigi Donnarumma.
“Sekarang ini, semua masih tergantung bagaimana saya. Dalam beberapa tahun lagi, jika saya harus melakukan sesuatu yang berbeda, maka ya, saya akan mencoba merekrut Donnarumma,” ucap Chiellini dikutip dari Football Italia.
“Sekarang saya belum bisa melakukannya. Namun, Buffon dan Donnarumma punya karakteristik yang berbeda, dan yang pasti Gigio (Donnarumma) bukan seperti kiper kebanyakan.” (IRM)
Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com