Antisipasi Pekan Sibuk, Begini Strategi Pelatih Bali United
Vivagoal – Liga Indonesia – Bali United akan menghadapi pekan yang padat dengan kembali bergulirnya pagelaran BRI Liga 1 musim kompetisi 2022/23.
Setelah menaklukkan Persita Tangerang 3-2, Senin (5/12) lalu, Serdadu Tridatu akan kembali bermain melawan Bhayangkara FC, Kamis (8/12) sore WIB. PT LIB menargetkan paruh pertama musim kompetisi selesai sebelum pergantian tahun.
Saat ini, BRI Liga 1 kembali dilanjutkan pada pekan ke-12, di mana akhir dari paruh pertama musim kompetisi berakhir di pekan ke-17. Hal ini menyebabkan seluruh tim yang bersaing di BRI Liga 1 akan dihadapkan pada pekan-pekan yang padat agar jadwal pertandingan berjalan sesuai rencana.
Baca juga:
- Amankan Tiga Angka Kontra Persik, Luis Milla Puji Penampilan Persib
- Pelatih Persik Puji Performa Timnya Meski Dilibas Persib Bandung 3-0
- Diego Michiels Pukul Krmencik, Pelatih Persija Geleng-Geleng Kepala
- Timnas Latihan Saat Liga Jalan, Thomas Doll: Pertama Kalinya Saya Lihat Ini di Hidup Saya
Menghadapi padatnya jadwal pertandingan yang menanti di depan mereka, pelatih Bali United, Teco, mengaku sudah mempersiapkan dua strategi demi menjaga kondisi para pemain.
“Pertama kami memiliki program latihan selama kompetisi berhenti saat di Bali. Mulai dari latihan fisik dan menjaga kondisi pemain agar tetap bugar. Kedua kami punya program untuk recovery para pemain agar memiliki istirahat yang benar, makan yang benar dan latihan yang baik agar tidak ada pemain yang cedera di jadwal yang cukup padat ini,” tutur Teco, dilansir dari situs resmi klub.
Update Jadwal Sisa Putaran Pertama Liga 1 2022/23#BankINAxBaliUnited #BaliUnited pic.twitter.com/5coIjOdnaG
— Bali United FC (@BaliUtd) December 4, 2022
Menghadapi The Guardian, Teco menyadari kedua tim akan bermain dengan intensitas tinggi demi mengamankan tiga angka dan menjaga peluang untuk finish di papan atas klasemen.
“Ya saya pikir setiap musimnya baik Bali United dan Bhayangkara selalu berada di papan atas klasemen di Liga 1. Setiap pertemuan di pertandingan, kedua tim punya motivasi untuk bisa menang dan pertandingan intensitas tinggi. Ini situasi yang terjadi dalam sepak bola. Kami menaruh respek dengan lawan dan mudah-mudahan wasit adil dalam memimpin pertandingan besok,” ucap sang pelatih.
Selalu update berita terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com