Arema Ogah Andalkan Pemain Timnas

Arema Ogah Andalkan Pemain Timnas

Dimas Sembada - March 26, 2019
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLiga IndonesiaArema FC bisa saja menggunakan tenaga Dedik Setiawan saat berduel dengan Bhayangkara FC di babak delapan besar Piala Presiden 2019. Tapi, General Manager Arema FC, Ruddy Widodo menyarankan kepada tim pelatih agar tidak memaksakan Dedik untuk tampil di laga nanti.

Ruddy menilai penampilan Dedik tak akan maksimal karena baru bergabung dengan skuat Arema FC H-2 sebelum laga kontra Bhayangkara FC. Dengan begitu, Ruddy meminta kepada tim pelatih agar memainkan Dedik sebagai pemain pengganti saja.

“Saya pribadi tidak ingin mengintervensi keputusan pelatih. Tapi hanya sekadar memberi masukan saja. Karena beberapa kali Arema bergantung ke pemain timnas, justru hasilnya jadi kurang bagus. Bagaimana tidak, pemain yang dipanggil timnas, sudah pasti tidak mengikuti sesi latihan yang digelar Arema, jadi permainannya kurang menyatu dengan rekan-rekan yang lain,” jelas Ruddy.

[irp]

Penilaian Ruddy tersebut bukan tanpa alasan. Terlebih dirinya belajar dari pengalaman di Liga 1 musim lalu. Kala itu, ketika tim pelatih memaksakan para punggawa Arema yang baru pulang membela timnas untuk tampil, hasilnya selalu buruk.

“Contohnya seperti Hanif Sjahbandi dan Bagas Adi di Liga 1 2018 kemarin. Mereka  selalu ditunggu kembali dari timnas dan langsung dimainkan di laga Arema. Hasilnya jeblok, 60 persen kalah,” tegas Ruddy lagi.

Lebih lanjut Ruddi menyebut Ahmad Alfarizi bisa diandalkan dalam laga nanti. Meski sempat gabung di timnas Indonesia Ahmad Alfarizi sudah lebih awal bergabung dengan tim karena tidak masuk skuat timnas untuk uji coba ke Myanmar.

“Kalau Alfarizi, dia sudah punya waktu untuk persiapan di Malang. Jadi terserah tim pelatih mau memilih Alfarizi atau Ricky Ohorella yang juga bermain bagus di fase grup. Yang jelas, Arema tidak boleh lagi bergantung kepada pemain timnas,” tandasnya.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com