Vivagoal – Liga Inggris – Klub asal Ibukota London, Arsenal FC, bisa memboyong penyerang Everton FC, Dominic Calvert-Lewin, seharga 60 juta euro.
Dalam tiga tahun terakhir, The Toffees nampaknya ingin mengubah status quo-nya sebagai tim ‘kuda hitam’ menjadi ‘raksasa’ di Liga Inggris. Untuk itu, mereka gencar dalam bursa transfer pemain.
Bukannya perubahan status menjadi lebih baik, Everton justru berubah menjadi tim yang ditertawakan. Di Liga Inggris musim 2021/22, tim yang bermarkas besar di Goodison Park ini terjebak di zona degradasi, tepatnya di peringkat ke-17.
Hal tersebut membuat Robert Elstone selaku pemilik dari Everton akan mempertimbangkan untuk menjual beberapa pemain yang mereka beli di musim-musim sebelumnya. Tentunya, pemain-pemain yang akan dijual tersebut merupakan pemain-pemain yang tidak sesuai dengan ekspektasi direksi.
DCL9 sharpening up. 🔋🦋 pic.twitter.com/oB5SEk6bCR
— Everton (@Everton) March 25, 2022
Salah satu pemain yang kemungkinan besar akan dijual adalah Dominic Calvert-Lewin. Pemain bernomor punggung 9 tersebut mengalami penurunan performa yang sangat jauh jika dibandingkan dengan musim sebelumnya. Terlepas dari cedera yang ia alami, musim 2021/22, Calvert-Lewin baru mengoleksi tiga gol dan satu assists dari 10 pertandingan yang ia jalani bersama Everton.
Baca Juga:
- Bruno Fernandes Perpanjang Masa Baktinya di Man United
- Resmi! Erling Haaland Akhirnya Tanda Tangan Kontrak Baru
- West Ham Masih Tertarik Untuk Mendapatkan ‘Bintang Muda’ Stade de Reims Ini
- Gratis! Lyon Dapatkan Pemain Muda Shakhtar Donetsk, Mateus Tete
Isu mengenai akan dijualnya Calvert-Lewin tentunya terdengar ke telinga klub-klub Liga Inggris. Salah satu klub yang tertarik untuk memboyongnya adalah Arsenal. Saat ini, The Gunners memang tengah mencari penyerang untuk bisa menggantikan Pierre-Emerick Aubameyang yang pergi ke Barcelona dan ketidak jelasan Alexander Lacazette di Emirates Stadium.
Salah satu pemain yang diinginkan oleh program ‘reboisasi’ Arteta adalah Dominic Calvert-Lewin. Meskipun Everton tidak secara gamblang mengatakan harga yang patut dibayar oleh tim yang menginginkannya. Namun, melihat kerugian yang diterima oleh Everton saat ini yang dilansir oleh Express sekitar 121 juta euro, mungkin saja harga yang dipatok berkisar 60 juta euro.
Akan tetapi, pertanyaan puncaknya adalah: Memangnya Arsenal mau untuk membuang 60 juta euro demi Dominic Calvert-Lewin?
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com