Arsenal Percaya Transfer Bintang Ligue 1 Bisa Menyelesaikan Permasalahan
Sumber: IDN Times

Arsenal Percaya Transfer Bintang Ligue 1 Bisa Menyelesaikan Permasalahan

Muhammad Ilham - March 2, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalBerita Bola – Tim asal ibukota London, Arsenal FC, nampaknya akan belanja besar-besaran di bursa transfer nanti mengingat salah satu bintangnya, Pierre-Emerick Aubameyang pindah ke FC Barcelona. Oleh karena itu, Mikel Arteta menginginkan bintang Ligue 1, Renato Sanches, untuk datang ke Emirates Stadium.

Renato Sanches merupakan pemain pernah sebelum akhirnya ia meredup di Bayern Munich. Sinarnya yang meredup tersebut membuat dirinya ingin untuk merehabilitasi di Ligue 1 di mana liga tersebut memang terkenal sebagai tempat ‘rehabilitasi’ pemain-pemain sepakbola.

Alhasil, Lille Olympique Sporting Club atau yang biasa dikenal sebagai LOSC Lille menjadi tempat pelabuhan sang pemain. Benar saja, sang manajer Jocelyn Gourvennec mempercayakan dirinya untuk bermain di LOSC Lille. Renato sukses bermain di 23 pertandingan, dengan 1 gol dan 3 assists di berbagai turnamen yang diikuti LOSC Lille.

Arsenal Percaya Transfer Bintang Ligue 1 Bisa Menyelesaikan Permasalahan
Sumber: Liputan 6 Ar

Meskipun Renato Sanches sukses merehabilitas dirinya, pihak LOSC Lille belum ada ketertarikan untuk mempertahankan sang pemain. Kontrak pemain berusia 24 tahun tersebut akan habis di tahun 2023 dan membuat dirinya kemungkinan akan keluar di transfer musim panas tahun ini.


Baca Juga:


Salah satu tim yang berkeinginan dan cocok untuk dirinya adalah Arsenal. Menurut Jeunes Footeux, Renato Sanches adalah pemain yang cocok untuk timnya saat ini.

Arsenal saat ini tengah membangun skuat mereka agar bisa bertarung di empat besar Liga Inggris dan Liga Champions. Untuk itu, pemain yang pernah mengantarkan Portugal meraih gelar di Euro 2016 tersebut diklaim adalah pemain yang cocok untuk itu.

Memang, Renato Sanches pernah merasakan atmosfer Liga Inggris ketika ia dipinjamkan ke tim Swansea City. Akan tetapi, ia tidak berkembang sama sekali di tim tersebut. Namun, yang menjadi daya jual Arsenal adalah tim yang bermarkas besar di Emirates Stadium tersebut memiliki sejarah dan nama yang lebih besar dibandingkan The Swans.

Mungkin saja, ia akan termotivasi untuk bisa memberikan performa terbaiknya ketika ia bermain di bawah asuhan Mikel Arteta. Ditambah lagi, umurnya saat ini adalah umur yang tepat bagi seorang pesepakbola memperlihatkan talenta yang ia miliki.

Akankah Renato Sanches menjadi ‘the pieces that Arteta needs’? Atau, justru ia akan kembali flop layaknya di Swansea City?

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com