Arsenal vs Chelsea: Prediksi, Jadwal, dan Link Live Streaming

Irman Maulana - March 14, 2025
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Inggris – Pertarungan sengit antara dua tim asal London bakal tersaji akhir pekan ini, saat Arsenal menjamu Chelsea di Emirates Stadium dalam lanjutan matchday ke-29 Premier League musim 2024/25.

Keberhasilan mereka melaju ke babak perempat-final Liga Champions musim ini tak bisa dirayakan terlalu lama oleh Arsenal. Mereka kini sudah ditunggu oleh tetangga mereka dari sudut barat Kota London, Chelsea, Minggu (16/3) malam WIB.

Di pekan lalu, tampak jelas raut kekecewaan dari manajer Arsenal, Mikel Arteta usai laga melawan Manchester United. The Gunners pada laga tersebut harus puas hanya bermain imbang dengan skor 1-1.

Arsenal PSV
(X @Arsenal via ngopibareng.id)

Hasil itu membuat Arsenal harus tertinggal 15 poin dari Liverpool di puncak klasemen. Pekan ini, Arsenal punya peluang untuk sedikit menipiskan selisih angka karena Liverpool jalani partai final Piala Liga Inggris.

Sepanjang musim ini, The Gunners mengoleksi catatan impresif kala melakoni partai kandang di Liga Inggris. Arsenal melalui 13 pertandingan, dengan catatan delapan menang, empat imbang, dan satu kali kalah.

Selain itu, Arsenal punya rekor pertemuan gemilang ketika bertemu tim-tim tradisional Big Six Liga Inggris musim ini. Arsenal bisa meraih empat kemenangan dan empat imbang, termasuk melumat Man City di pekan ke-24 lalu.


Baca Juga:


Chelsea di sisi lain, masih berjuang keras untuk bisa mengamankan zona Liga Champions musim depan. The Blues kini berada di posisi ke-4 dengan 49 poin dari 28 pertandingan.

Tapi, posisi pasukan Enzo Maresca itu belum aman karena hanya berjarak dua poin dari Man City di posisi lima. Di laga lain, Man City bakal hadapi Brighton sehingga Chelsea tak boleh kehilangan angka saat hadapi Arsenal.

Sepanjang musim ini, racikan dari Maresca membuat Chelsea jadi tim berbasis penguasaan bola. Rencana tersebut disertai penekanan pada transisi yang cepat serta mengeksploitasi ruang di lini pertahanan lawan.

Strategi Maresca ini kemudian membuat Chelsea jadi salah satu tim dengan lini depan tajam, yakni 53 gol. Tapi yang perlu diperhatian juga bahwa masih ada ruang kosong di lini belakang yang mungkin dimanfaatkan lawan dengan sudah 36 kali kebobolan.

Hal yang perlu jadi fokus Maresca adalah catatan mereka pada laga tandang di Liga Inggris musim ini. Melalui 14 pertandingan, Chelsea meraih enam kemenangan, tiga imbang, tapi lima kali kalah, yang membuktikan adanya masalah konsistensi.

Sejumlah pemain, terutama di lini depan, takkan bisa diturunkan oleh Arteta pada laga nanti. Diantaranya, adalah Kai Havertz, Gabriel Jesus, Buyako Saka, dan Takehiro Tomiyasu.

Copenhagen Chelsea
(Photo by Patrik Lundin/Getty Images via hayters.com)

Dari kubu Chelsea, Noni Madueke, Nicolas Jackson, Mykhailo Mudryk, dan Marc Guiu dipastikan absen. Sedangkan Christopher Nkunku, Omari Kellyman, Malo Gusto Cole Palmer, dan Reece James masih diragukan.

Rekor kandang yang mengesankan, dikombinasikan dengan posisi, serta penampilan terakhir, membuat Arsenal menjadi unggulan untuk pertandingan nanti. Namun, kemampuan menyerang Chelsea menunjukkan bahwa mereka bisa memberikan ancaman signifikan.

Meskipun memiliki kualitas membuat kejutan, penampilan tandang Chelsea yang tidak konsisten kurang mendukung mereka meraih angka penuh. Ditambah rekor head-to-head melawan Arsenal yang semakin menyulitkan The Blues.

Head-to-Head Lima Match Terakhir

10/10/2024 – Chelsea 1-1 Arsenal
23/04/2024 – Arsenal 5-0 Chelsea
21/10/2023 – Chelsea 2-2 Arsenal
02/05/2023 – Arsenal 3-1 Chelsea
06/11/2022 – Chelsea 0-1 Arsenal

Prediksi Susunan Pemain

Arsenal (4-1-4-1): Raya, Timber, Gabriel, Saliba, Lewis-Skelly, Odegaard, Partey, Rice, Nwaneri, Merino, Martinelli.

Manajer: Mikel Arteta

Chelsea (4-2-3-1): Jorgensen, James, Fofana, Colwill, Cucurella, Fernandez, Caicedo, Sancho, Palmer, Nkunku, Neto.

Manajer: Enzo Maresca

Live Streaming

Sabtu, 26 April 2025
01:45 Paris Saint-Germain (PSG) vs OGC NIce Ligue 1 beIN Sports
19:00 Persib Bandung vs PSS Sleman Liga 1 Vidio.com
20:30 Bayern Munich vs 1. FSV Mainz 05 Bundesliga iNews
23:00 Inter Milan vs AS Roma Serie A Vidio.com
Minggu, 27 April 2025
03:00 FC Barcelona vs Real Madrid Copa del Rey Vision+
17:30 Venezia FC vs AC Milan Serie A Vidio.com
19:00 Persija Jakarta vs Semen Padang Liga 1 Vidio.com
22:30 Nottingham Forest vs Manchester City FA Cup Vidio.com
22:30 Liverpool vs Tottenham Hotspur Liga Inggris Vidio.com
Senin, 28 April 2025
15:30 Arema FC vs Persebaya Surabaya Liga 1 Vidio.com

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com