Site icon Vivagoal.com

AS Monaco vs Marseille: Prediksi, Jadwal dan Link Live Streaming

AS Monaco vs Marseille: Prediksi, Jadwal dan Link Live Streaming

AS Monaco vs Marseille, Foto: dok situs resmi AS Monaco

Vivagoal – Ligue 1 – Laga AS Monaco melawan Marseille bakal memanaskan Ligue 1 Prancis akhir pekan ini. Duel kedua tim dijadwalkan berlangsung di Stade Louis II, Minggu (1/10) dinihari WIB.

Saat ini, AS Monaco yang menduduki posisi keempat klasemen sementara dengan 11 poin, hanya unggul dua angka dari Marseille di peringkat kedelapan. Artinya, pemenang dari laga ini bakal memanaskan peta persaingan di papan atas, menginga jarak poin dengan Brest dan Nice di posisi satu dan dua juga cukup tipis yakni cuma berselisih satu dan dua poin saja.

Namun, banyak pihak yang memprediksi duel AS Monaco melawan Marseille kali ini akan berkesudahan sama kuat alias imbang jika merujuk pada performa kedua yang begitu buruk sedari awal musim ini. Kedua tim sedianya tak memiliki modal yang meyakinkan untuk bisa menang atas lawannya.

Monaco vs Marseille, Foto: situs AS Monaco

AS Monaco hanya mampu mendapatkan satu kemenangan dalam empat laga terakhirnya di Liga Prancis. Sementara hasil lainnya, berakhir dua imbang dan sekali kalah. Di sisi lain, Marseille lebih parah lagi dengan tanpa kemenangan di empat aksi terakhirnya di semua ajang dengan tiga kali seri dan sekali kalah.

Mirisnya lagi, Marseille bahkan sudah tanpa kemenangan dalam tiga laga tandang terakhirnya di ajang Ligue 1. Teranyar, Marseille bahkan dilibas Paris Saint-Germain 4-0 saat bertandang ke Parc des Princes akhir pekan kemarin.


Baca Juga:


Namun Monaco tak bisa jemawa di hadapan Marseille. Pasalnya, di laga kandang terakhirnya, Les Monagesques juga takluk atas lawannya, OGC Nice dengan skor tipis 0-1. Khusus di laga kontra Marseille, Monaco bahkan memiliki rekor buruk saat mentas di Stade Louis II.

Menurut catatan Transfermarkt, dalam enam kesempatan menjamu Marseille, Monaco hanya mampu mengemas dua kemenangan dengan empat laga lainnya kalah. Ada pun dua pertemuan terakhir di Stade Louis II, Monaco tumbang dengan agregat telak 2-5.

Perkiraan Susunan Pemain:

AS Monaco (3-4-2-1): Philipp Kohn; Wilfried Singo, Denis Zakaria, Soungoutou Magassa; Vanderson, Mohamed Camara, Youssouf Fofana, Ismail Jakobs; Krepin Diatta, Maghnes Akliouche; Wissam Ben-Yedder

Pelatih: Adi Hutter

Marseille (4-4-3): Pau Lopez; Renan Lodi, Samuel Gigot, Chancel Mbemba, Jonathan Clauss; Joaquin Correa, Jordan Veretout, Valentin Rongier, Azzedine Ounahi; Pierre Emerick Aubameyang, Amine Harit, Joaquin Correa

Pelatih: Jacques Abardonado

Live Streaming

Rabu, 15 Mei 2024
02:00 Tottenham Hotspur vs Manchester City Liga Inggris Vidio.com
Kamis, 16 Mei 2024
02:00 Manchester United vs Newcastle United Liga Inggris Vidio.com
02:00 Atalanta B.C. vs Juventus Coppa Italia TVRI
Sabtu, 18 Mei 2024
19:00 Persib Bandung vs Bali United Liga 1 Vidio.com
20:30 TSG Hoffenheim vs Bayern Munich Bundesliga beIN Sports
20:30 Bayer Leverkusen vs FC Augsburg Bundesliga beIN Sports
20:30 VfB Stuttgart vs Borussia Monchengladbach Bundesliga beIN Sports
Minggu, 19 Mei 2024
19:00 Borneo FC vs Madura United Liga 1 Vidio.com
22:00 Manchester City vs West Ham United Liga Inggris Vidio.com
22:00 Arsenal vs Everton Liga Inggris Vidio.com
23:00 Inter Milan vs S.S. Lazio Serie A Vidio.com
Senin, 20 Mei 2024
00:00 FC Barcelona vs Rayo Vallecano LaLiga Vidio.com
00:00 Villarreal CF vs Real Madrid LaLiga Vidio.com

Selalu update berita bola terbaru seputar Ligue 1 hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version