Atletico Madrid Resmi “Bajak” Marcos Llorente dari Rival Abadinya

Atletico Madrid Resmi “Bajak” Marcos Llorente dari Rival Abadinya

Heri Susanto - June 20, 2019
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLa Liga Kejutan besar terjadi di tanah Spanyol. Atletico Madrid berhasil mendaratkan Marcos Llorente dari rival abadinya, Real Madrid. Llorente diboyong dengan mahar yang cukup besar yakni 40 Juta Euro atau setara dengan Rp 640 Miliar!

Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane memang menyebut Llorente tak masuk dalam rencana timnya pada musim depan. Menurut laporan Marca yang dilansir vivagoal, sang pemain sendiri memang memprioritaskan bergabung bersama Atletico dibandingkan tim lain

Llorente yang berposisi sebagai gelandang memang diproyeksikan Los Rojiblancos untuk menjadi suksesor Rodri Hernandez yang kabarnya selangkah lagi akan berseragam Manchester City. The Cityzens sendiri disebut siap menebus klausul rilis Rodri seharga 70 Juta Euro.

Transfer ini sendiri sejatinya sangat menguntungkan untuk kedua tim. Real Madrid sukses mendapatkan dana segar untuk menutup pengeluaran mega transfer sekaligus mereduksi skuat pada bursa transfer musim panas ini. Sementara Atletico sendiri cukup sigap mengamankan Llorente sebelum yang bersangkutan didekati tim lain. Inter dan Roma disebut meminati jasa keduanya.

Baca Juga:  Gelandang Madrid Ingin Membelot ke Atletico

Sejatinya, pelatih Atletico, Diego Simeone memang sudah lama mengincar Marcos Llorente, pelatih yang dikenal temperamental ini sudah menjadikan sang pemain sebagai target transfer sejak dua tahun lalu. Namun baru musim ini angan tersebut bisa terwujud.

“Kami menyambut seorang pesepakbola hebat dan mengharapkan keberuntungan yang terbaik untuk dia di tantangan yang indah dan baru ini dalam seragam Atletico de Madrid,” bunyi keterangan di situs resmi Atletico.

Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com