Bantai Napoli 5-2, Fiorentina Bangkit di Saat Yang Tepat
Fiorentina, Foto: dok diglogs

Bantai Napoli 5-2, Fiorentina Bangkit di Saat Yang Tepat

A Hendra - January 14, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalSerie A – Fiorentina bangkit dari hasil negatif yang didapatkan di ajang Liga Italia dan memetik kemenangan penting atas Napoli di Copa Italia. Vincenzo Italiano pun senang dengan karakter yang ditunjukkan anak asuhnya.

Sebelum berhadapan dengan Napoli di babak 16 besar Copa Italia, Jumat (14/1) dinihari WIB, Fiorentina sedianya sempat mengalami keterpurukan. Mereka harus dibantai Torino 4-0 di pentas Serie A Italia awal pekan ini.

Tapi bertandang ke Stadion Diego Armando Maradona, La Viola mampu bangkit dan memetik kemenangan meyakinkan 5-2. Kedua tim sempat berimbang 2-2 di waktu normal, lewat gol Dusan Vlahovic dan Cristiano Bragi yang bisa dibalas oleh Dries Mertens dengan Andrea Petagna. Tapi, Fiorentina kemudian mengamuk di babak tambahan.

Dalam rentang waktu 14 menit, La Viola sukses menggelontorkan tiga gol masing-masing lewat aksi Lorenzo Venuti, Krzysztof Piatek dan Youssef Maleh. Hasil positif ini secara otomatis meloloskan Fiorentina ke babak perempatfinal Copa Italia. Mereka bakal menantang Atalanta yang di laga lainnya berhasil menang atas Venezia 2-0.


Baca Juga:


Vincenzo Italiano sendiri sangat senang dengan kemenangan telak atas Napoli usai terpuruk pasca berduel melawan Torino di Turin. Kekalahan atas Il Toro itu sendiri membuat La Viola harus turun ke posisi tujuh klasemen dengan nilai 32 poin dari 20 pertandingan.

“Hal yang paling memuaskan adalah kami mampu menemukan kembali semangat kami begitu cepat setelah kekalahan melawan Torino,” ucap Italiano sdilansir Football Italia.

“Itu adalah permainan yang menyenangkan bagi mereka yang melihatnya. Saya menemukan tim saya lagi. Tidak mungkin untuk keluar dari Turin dan kami tidak bereaksi.” (IRM)

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com