Banyak Pemain Telat Gabung TC Timnas, Erick Thohir Ancam Hukum Klub
Vivagoal – Liga Indonesia – Ketua Umum PSSI, Erick Thohir tidak bisa menutupi rasa kecewanya usai melihat banyak pemain belum hadir mengikuti training camp (TC) Timnas Indonesia. Ia pun memberikan ancaman kepada klub yang dianggap menghambat persiapan skuad Garuda.
Seperti diketahui, Timnas Indonesia dijadwalkan menggelar TC sejak 5 Juni kemarin di Surabaya. Ini merupakan bagian persiapan untuk melakoni laga uji coba kontra Palestina dan Argentina.
View this post on Instagram
Namun hingga latihan Selasa (6/6) pagi, baru delapan pemain yang hadir. Padahal ada 26 nama yang dipanggil.
Pada saat yang bersamaan, Erick Thohir beserta jajaran anggota komite eksekutif PSSI datang untuk melihat latihan Timnas Indonesia. Tak heran jika akhirnya pria yang juga menjabat Menteri BUMN itu kecewa.
“Saya, wakil ketua umum, Exco, Waketum bisa menghukum klub. Juni ada dua pertandingan besar yaitu Palestina untuk poin, dan ada Argentina,” kata Erick Thohir dalam video yang diunggah di Instagram.
Baca Juga:
- Duel Bali United Kontra PSM Makassar Diakhiri Dengan Skor Imbang 1-1
- Janji Luis Milla Untuk Persib di Musim Mendatang
- Legiun Asing Persebaya Tak Sabar Rasakan Atmosfer Sepakbola Indonesia
- Bali United vs PSM Makassar: Prediksi, Jadwal, dan Link Live Streaming
Wajar jika Erick Thohir merasa kecewa. Level dua lawan yang akan dihadapi di atas kertas lebih tinggi ketimbang Timnas Indonesia.
Tentu butuh persiapan matang untuk meraih hasil positif dalam dua pertandingan tersebut. Sementara terlambat gabung TC justru menghambat program yang telah disusun tim pelatih.
Delapan pemain yang hadir dalam latihan Selasa (6/6) pagi adalah Ivar Jenner, Fachruddin Aryanto, Rafael Struick, Dendy Sulistyawan, Dimas Drajad, Andy Setyo, Syahrul Trisna dan Sandy Walsh. Sementara beberapa nama lain seperti Marc Klok, Marselino Ferdinan, Stefano Lilipaly, Rachmat Irianto, Edo Febriansah, Ricky Kambuaya hingga Ernando Ari telah menyusul bergabung sore harinya.
“Saya apresiasi dengan para pemain yang datang tepat waktu. Ini namanya disiplin, virus komitmen,” tambahnya.
“Saya meminta pak Mardji (Manajer Timnas), Badan Tim Nasional untuk mengingatkan klub karena ini kepentingan nasional.”
Selalu update berita terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com