Barcelona Gelar Perayaan Imlek 2023 untuk Fans di Indonesia
Sumber: Barcelona

Barcelona Gelar Perayaan Imlek 2023 untuk Fans di Indonesia

Catrine Mega - January 18, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLaLigaFC Barcelona akan mengadakan Perayaan Imlek Tahun 2023 bersama para fansnya di Indonesia. Perayaan ini akan digelar di Spotify Camp Nou, bertepatan pada pertandingan kontra Getafe yang jatuh pada Senin (23/1) dini hari WIB.

Menyambut perayaan Imlek 2023 yang ditandai dengan tahun Kelinci, Barcelona telah merilis video para pemainnya, Eric Garcia, Ferran Torres, Jordi Alba, Alejandro Balde, dan Inaki Pena. Disertai animasi karakter kelinci, kelima pemain Barcelona ini mengirimkan salam kepada para fans di Indonesia.

Sumber: sport.detik.com

Tak hanya para pemain, Presiden klub, Joan Laporta juga memberikan salam dan pesan kepada para penggemar.

“Kita telah menghadapi momen-momen seru, menantang, dan emosional di tahun 2022. Terima kasih banyak atas dukungan kalian, dan semoga kami akan membawa lebih banyak lagi momen bahagia tahun ini. Selamat tahun baru, semoga kalian mendapatkan kebahagiaan dan kemakmuran. Tahun baru era baru, Visca el Barça!” ucap Laporta.


Baca juga:


Dalam perayaan mendatang, manajemen Blaugrana mengundang Penya Blaugrana Dracs untuk tampil memeriahkan acara, disertai dengan pertunjukan musik, kaligrafi Cina, dan seminar seni kerajinan. Stadion Sporify Camp Nou juga akan didekor sedemikian rupa dengan tema Kelinci untuk menyemarakkan perayaan.

Para pemain Barcelona juga akan mengenakan jersey bertema Imlek dengan nama mereka dalam karakter Cina pada pertandingan kontra Getafe mendatang.

Perayaan Tahun Baru Cina 2023 ini merupakan bentuk komitmen dari para pemain dan klub untuk para pendukungnya di berbagai belahan dunia, termasuk salah satunya Asia. Diharapkan tahun Kelinci yang biasanya identik dengan keberuntungan ini akan menjadi tahun yang bagus bagi Barcelona. (MI)

Selalu update berita bola terbaru seputar LaLiga hanya di Vivagoal.com