Barcelona Pastikan Andreas Chistensen Harus Menepi pada Laga El-Clasico
Sumber: barcablaugranes.com

Barcelona Pastikan Andreas Chistensen Harus Menepi pada Laga El-Clasico

Catrine Mega - March 26, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLa LigaBarcelona secara resmi mengonfirmasi bahwa Andreas Christensen harus menepi untuk waktu yang belum bisa ditentukan. Pemain belakang Blaugrana tersebut mengalami cedera saat memperkuat Timnas Denmark menjalani babak kualifikasi Piala Euro 2024 pada jeda FIFA Matchday.

Christensen harus ditarik keluar oleh Kasper Hjulmand saat pertandingan baru berjalan 17 menit. Meski sudah diketahui bahwa Christensen akan menepi cukup lama, manajemen Barcelona baru memberikan pernyataan resmi terkait kondisi pemain berusia 26 tahun tersebut.

Sumber: barcablaugranes.com

“Tes yang dijalani hari Sabtu lalu menunjukkan bahwa pemain dari tim utama Andreas Christensen mengalami cedera pada betis kirinya. Sang pemain tidak bisa bermain untuk waktu yang belum bisa ditentukan dan akan menjalani proses pemulihan sebelum kembali,” demikian pernyataan yang diberikan manajemen Barcelona, dilansir dari Barca Blaugranes.

Berdasarkan pemberitaan beberapa media, Christensen harus menepi kurang-lebih selama satu bulan. Dengan demikian, sang pemain dipastikan harus absen ketika Blaugrana menjamu Real Madrid di Spotify Camp Nou, Kamis (6/4) dini hari WIB pada leg kedua semifinal Copa del Rey.


Baca juga:


Selain itu, Christensen harus absen saat Barcelona berhadapan dengan Elche, Girona, dan Getafe pada lanjutan pekan La Liga. Sang pemain kemungkinan juga masih harus absen saat Barcelona menjamu Atletico Madrid dan bersua Rayo Vallecano di akhir April mendatang.

Christensen menambah panjang daftar cedera Barcelona, di mana pasukan Xavi Hernandez sudah kehilangan Ousmane Dembele, Pedri, dan Ronald Araujo sebelum jeda FIFA Matchday.

Ketiganya ditargetkan sudah bisa merumput begitu jeda internasional berakhir, namun sejauh ini belum ada konfirmasi dari raksasa Catalan tersebut terkait kondisi kebugaran tiga pilar pentingnya.

Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com