Barca Sudah Siapkan Pengganti Lionel Messi

Barcelona Sedang Bersiap Hidup Tanpa Messi

Fido Moniaga - February 8, 2019
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLa Liga – Lionel Messi adalah aset yang begitu penting buat Barcelona dalam 12 tahun terakhir. Namun, biar bagaimanapun, Manajemen Blaugrana tetap harus memikirkan kehidupan setelah megabintangnya itu gantung sepatu.

Saat ini Messi sudah berusia 31 tahun. Tapi performanya tak kunjung memudar. La Pulga adalah penguasa di daftar pencetak gol terbanyak La Liga Spanyol dan di lima liga top Eropa dengan 21 gol musim ini.

Bersama Barcelona, Messi sudah sembilan kali mengangkat trofi La Liga, empat kali Lig aChampions. Di level individual, Messi total sudah mengoleksi 581 gol dari 664 penampilan di Barca.

Selain itu, kontrak Messi yang tersisa dua tahun lagi, dengan klausul jual mencapai 700 juta euro atau setara Rp 11,3 triliun, mustahil ada klub manapun di muka bumi ini yang mau merekrutnya.

Namun dari kesemuanya itu, presiden klub, Josep Maria Bartomeu sadar bahwa timnya tidak bisa selamanya mengandalkan Messi. Cepat atau lambat, pemain asal Argentina itu pasti pensiun.

[irp]

Alhasil, perekrutan Frenkie de Jong yang baru berusia 21 tahun, Jean-Clair Todibo 18 tahun, dan Emerson dari Atletico Mineiro yang baru 20 tahun adalah bukti Barca mulai memprioritaskan bakat-bakat muda. Dan Barca tidak ragu untuk mengeluarkan dana besar untuk sosok muda itu.

Seperti Ousmane Dembele yang direkrut dengan harga 122 juta euro, Arthur Melo (22 tahun) dan Clement Lenglet, 23 tahun juga jadi bukti lainnya.

“Kami sadar bahwa ada satu momen dimana Messi akan berkata ‘Saya pensiun’.” ungkap Bartomeu dilansir dari BBC.

“Dan atas dasar itulah kenapa sedari sekarang mulai menyiapkan masa depan klub tanpa dirinya. Kami mencoba mendatangkan beberapa pemain muda dengan bakat hebat, karena kami harus melanjutkan kesuksesan era Messi. Itu tanggung jawab manajemen.” tegas Bartomeu.

“Jabatan saya akan berakhir dua tahun lagi, dan saya ingin meninggalkan klub dalam situasi yang bagus, dan berkata kepada presiden baru, ‘Ini Warisan Saya.'” tandas Bartomeu.

Selalu update berita bola terkini seputar sepakbola dunia hanya di vivagoal.com