Vivagoal – La Liga – Barcelona disebut ingin mendatangkan calon pemain gratisan AC Milan, Franck Kessie di bursa musim panas mendatang. Kontrak pemain asal Pantai Gading memang akan rampung di penghujung musim.
Kessie memang akan habis kontraknya pasca enggan meneken kontrak baru bersama Milan. Kasus yang dialami sang pemain tak jauh berbeda dengan Gianlugi Donnarumma. Masalah gaji menjadi masalah utama yang membuat kesepakatan urung terjadi. Alhasil, Kessie berpotensi angkat kaki secara cuma-cuma.
Sejak datang dari Atalanta pada 2017 lalu dengan status pinjaman, Kessie memang menjadi sosok penting bagi Milan. Dua musim berselang, ia pun dipermanenkan dengan mahar 24 juta Euro. Total, ia sudah mengoleksi 205 laga dan mendulang 35 gol serta 16 assist dalam kurun waktu tersebut.
Baca Juga:
- Belum Teken Kontrak Baru, Bek Barcelona Dipnnatau Sepasang Tim Inggris
- Atletico Madrid Umumkan Kipernya Positif COVID-19
- Dirumorkan Hengkang, Benzema Malah Beri Pesan Menyentuh
- Tak Selamanya Diego Simeone Melatih Atletico Madrid
Selain piawai sebagai gelandang bertahan, Kessie juga memiliki kemampuan sebagai box-to-box player yang piawai menggiring bola hingga ke lini pertahanan lawan. Dengan peran yang ia mainkan di musim ini, Kessie sudah mendulang lima gol dalam 13 laga terakhir yang ia mainkan di Serie A.
Kessie juga piawai dalam megeksekusi penalti. Dua dari lima gol yang diciptakannya berasal dari titik putih. Barcelona yang saat ini meminatinya harus mengeluarkan usaha ekstra guna mendatangkannya ke Camp Nou. Gaji tak kurang dari 10 juta Euro harus dipersiapkan untuk merayunya merapat ke Spanyol. Mereka juga harus bersaing dengan Inter Milan dan Tottenham Hotspur yang juga meminati sang pemain.
Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com