Baru Kembali dari Cedera, Penampilan Lukaku Puaskan Inzaghi
Romelu Lukaku, Foto: dok Twitter @Calciomercatoit

Baru Kembali dari Cedera, Penampilan Lukaku Puaskan Inzaghi

A Hendra - February 1, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Serie ARomelu Lukaku memang tidak mencetak gol maupun assist dalam laga kontra Atalanta di Coppa Italia. Meski begitu, penampilan Lukaku sudah cukup memuaskan allenatore Inter Milan, Simone Inzaghi.

Romelu Lukaku untuk pertama kalinya tampil sebagai starter dalam laga melawan Atalanta di Giusepppe Meazza pada perempatfinal Coppa Italia, Rabu (1/2) dinihari WIB. Awalnya, Simone Inzaghi tak berekspektasi jika Lukaku bisa bertahan lama di lapangan mengingat dia baru sembuh dari cedera.

Tapi striker pinjaman dari Chelsea itu ternyata mampu melebihi perkiraan sang pelatih. Ia menjadi tumpuan di lini depan untuk membongkar rapatnya pertahanan La Dea.

Baru Kembali dari Cedera, Penampilan Lukaku Puaskan Inzaghi
Lukaku, Inzaghi, Foto: dok situs Inter

Kendati tak mencetak gol, bomber berusia 28 tahun itu beberapa kali sukses memenangi duel perebutan bola, duel udara dan tampak menjadi target man yang ideal untuk Nerazzurri.

Hal itu merujuk pada statistiknya selama 71 menit di atas lapangan dengan menciptakan 3 umpan kunci, melepaskan dua tembakan dengan satu di antaranya mengarah ke gawang, menciptakan satu sapuan pada bola dan memiliki akurasi umpan sukses mencapai 77 persen.


Baca Juga:


Kini, tinggal tugas Inzaghi untuk mencari jalan demi bisa mengeluarkan lagi kemampuan terbaik Lukaku usai melewatkan 18 pertandingan Inter Milan di seluruh kompetisi karena rentetan cedera yang dialami.

“Saya menyukai apa yang saya lihat dari Lukaku. Dia menjadi lebih baik seiring berjalannya waktu, tetapi jelas bahwa dia masih perlu menambah menit bermain.” ucap Inzaghi dilansir dari situs resmi Inter Milan.

“Namun, saya sangat senang dan berpikir dia akan menjadi lebih baik dari pertandingan ke pertandingan.” (IRM)

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com