Dihadapkan dengan Bomber Muda Inggris, Chiellini: Coba Saja Kalau Bisa Tembus
Vivagoal – Euro 2020 – Bek timnas Italia, Giorgio Chiellini angkat bicara terkait duel barisan bek tua Italia melawan penyerang muda Inggris. Menurutnya, baik Harry Kane maupun Raheem Sterling tak akan mudah dengan begitu saja menembusnya.
Duel Italia versus Inggris pada final Euro 2020 yang digelar di Wembley Stadium, pada Senin (12/7) dini hari WIB, mempertemukan duet bek tua Italia dengan penyerang-penyerang muda Inggris.
Giorgio Chiellini yang sudah berusia 36 tahun dengan Leonardo Bonucci (34 tahun) bakal berjibaku menghadapi gelombang serangan dari duet timnas Inggris yang dikomandoi Harry Kane (27 tahun) dan Raheem Sterling (26 tahun).
Harry Kane sejauh ini sudah mengemas empat gol untuk Inggris di Euro 2020. Sementara, Sterling menghasilkan tiga gol dan satu assist.
Tapi barisan bek tua Italia yang dipimpin Chiellini juga tak bisa dipandang sebelah mata. Mereka sudah meredam Romelu Lukaku (Belgia), termasuk barisan lini serang Spanyol yang dinamis dan lincah.
Baca Juga:
- Inggris Bisa Keringat Dingin, Italia Dapat Dukungan Penuh Fan Skotlandia
- Dear Inggris, Main Bola Itu Pakai Teknik Bukan Fisik
- Lawan Inggris, Mancini Ingin Italia Tampilkan Permainan Menghibur
- Duel Maestro Lini Tengah: Jorginho-Verratti Vs Kalvin Philips-Declan Rice
“Kane dan Sterling bukan lagi termasuk pemain muda, tapi memang kami saja yang ketuaan. Mereka sama seperti kami, juga punya banyak pengalaman. Artinya, semuanya punya kelebihannya masing-masing,” ucap Chiellini seperti dikutip dari Football Italia.
“Kalau saya adu lari dengan Sterling, saya ragu bakal bisa mengalahkannya. Tapi di situasi ketika Anda sama-sama mengejar bola, saya mungkin mendapatkannya lebih banyak dari dia,” Chiellini menegaskan. (ARI)
Selalu update berita bola terbaru seputar Euro 2020 hanya di Vivagoal.com