Vivagoal – Berita Bola – Timnas Belanda dan Timnas Italia akan saling berhadapan untuk memperebutkan peringkat ke-3 di UEFA Nations League, Minggu (18/6) malam WIB. Gagal melaju ke partai final, dua tim besar Eropa itu tentunya menargetkan kemenangan di laga mendatang.
Tim tuan rumah Belanda harus takluk dari Kroasia di babak semifinal hari Kamis (15/6) dini hari WIB kemarin. Membuka keunggulan lebih dulu, The Oranje justru kalah dengan skor 2-4 dari Kroasia di babak tambahan waktu.
Sementara itu, Italia takluk di tangan Spanyol pada hari Jumat (16/6) dini hari WIB tadi. Sempat bermain imbang 1-1, gol Joselu di menit 88 mengandaskan harapan Italia untuk melaju ke partai final.
Berdasarkan head to head pertemuan kedua tim, Italia lebih diunggulkan dibandingkan tim tuan rumah. Dari total 23 pertemuan antara kedua tim, Italia mencatatkan 11 kemenangan sedangkan Belanda hanya pernah menang tiga kali.
Catatan tersebut jelas membuat Italia lebih difavoritkan sebagai pemenang pada laga mendatang. Namun apabila menilik hasil pertandingan kedua tim beberapa waktu terakhir, baik Belanda maupun Italia punya catatan yang berimbang.
Baca juga:
- Rodri Peringatkan Spanyol: Jangan Pernah Coba-Coba Remehkan Kroasia
- Penggawa Timnas Indonesia Tak Peduli Argentina Tanpa Lionel Messi
- Donnarumma: Spanyol Tidak Terlalu Berbahaya, Tapi Italia Juga Begitu
- Meski Tak Perpanjang Kontrak, Mbappe Indikasikan Bertahan di PSG Musim Depan
Pada babak penyisihan grup lalu, Italia dan Belanda mencatatkan diri sebagai juara grup, di mana Gli Azzurri mengumpulkan 11 angka dari enam laga, dengan tiga kemenangan, dua hasil imbang, dan tiga kekalahan.
Sementara itu, dari lima laga terakhir di seluruh ajang kompetisi, Italia hanya mencatatkan dua kemenangan dan harus menelan tiga kekalahan, termasuk kekalahan kontra La Furia Roja dini hari WIB tadi.
Italy on Sunday. 🇳🇱🇮🇹#NationsLeague #NEDITA pic.twitter.com/kvgEXOXjsI
— OnsOranje (@OnsOranje) June 15, 2023
Di sisi lain, Belanda mengumpulkan lebih banyak poin pada babak penyisihan grup lalu, yakni 16 angka. The Oranje juga punya catatan yang lebih baik, di mana sepanjang babak grup lalu Belanda sama sekali tak tersentuh kekalahan.
Sama seperti Italia, Belanda mencatatkan dua kemenangan dan tiga kekalahan di lima laga terakhir. Catatan tersebut menyebabkan pertemuan mendatang sulit diprediksi, terutama karena pertemuan terakhir kedua tim di tahun 2020 lalu berakhir imbang.
Prediksi Susunan Pemain
Timnas Belanda (4-2-3-1): Bijlow; Dumfries, Geertruida, Van Dijk, Nathan Ake; Wieffer, F. de Jong; Malen, Koopmeiners, Simons; Gakpo
Pelatih: Ronald Koeman
Timnas Italia (3-5-2): Donnarumma; Toloi, Bonucci, Acerbi; Di Lorenzo, Frattesi, Jorginho, Barella, Spinazzola; Zaniolo, Immobile
Pelatih: Roberto Mancini
Live Streaming
Jumat, 22 November 2024 | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|
15:30 | Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta | Liga 1 | Vidio.com | |||
19:00 | Persib Bandung vs Borneo FC | Liga 1 | Vidio.com | |||
Sabtu, 23 November 2024 | ||||||
02:30 | Bayern Munich vs FC Augsburg | Bundesliga | iNews | |||
21:30 | Borussia Dortmund vs SC Freiburg | Bundesliga | iNews | |||
22:00 | Arsenal vs Nottingham Forest | Liga Inggris | Vidio.com | |||
Minggu, 24 November 2024 | ||||||
00:00 | AC Milan vs Juventus | Serie A | Vidio.com | |||
00:30 | Manchester City vs Tottenham Hotspur | Liga Inggris | Vidio.com | |||
03:00 | Celta Vigo vs FC Barcelona | LaLiga | Vidio.com | |||
23:30 | Ipswich Town vs Manchester United | Liga Inggris | Vidio.com | |||
Senin, 25 November 2025 | ||||||
00:00 | S.S.C. Napoli vs AS Roma | Serie A | Vidio.com | |||
00:30 | UD Leganes vs Real Madrid | LaLiga | Vidio.com |
Selalu update berita bola terbaru seputar sepak bola dunia hanya di Vivagoal.com