Bambang Pamungkas Masih Enggan untuk Pensiun, Kenapa?

Bepe Semakin ‘Garang’ Saat Lawan Borneo FC, Mengapa?

Fachrizal Wicaksono - June 29, 2019
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLiga Indonesia – Dalam lanjutan laga semi final leg-1 piala presiden. Persija Jakarta tampil menghadapi Borneo FC di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang pada Sabtu (29/06).

Jual beli serangan antara dua kubu berlangsung dengan sengit dari menit awal pertandingan. Persija mampu memberikan sambutan kepada Borneo FC di menit-2 dengan tendangan roket dari Yan Pietr Nasadit yang berhasil merobek jala gawang Nadeo Argawinata.

Tak ingin kalah dari Persija, pemain Borneo FC Terens Puhiri mampu membalas sambutan tendangan roket Yan Pietr Nasadit dan menyamakan kedudukan menjadi 1-1, skor inipun bertahan hingga turun minum.

Baca Juga: Persija Waspadai Borneo FC Sebagai Kekuatan Baru Sepakbola Indonesia

Pada awal babak kedua, Persija sering kali memilih untuk menyerang demi mendapatkan poin penuh agar memudahakan jalan mereka di Leg ke-2 di Borneo nanti.

Akan tetapi, sangat disayangkan pada menit ke-74 borneo terpaksa harus bermain dengan 10 pemain saja. Assamba harus medapatkan kartu merah akibat pelanggaran keras yang dilakukan terhadap Riko Simanjutak.

Pada kesempatan kali ini, memanfaatkan keunggulan jumlah pemain, akhirnya Persija dapat memastikan poin penuh setelah tandukan legenda persija yaitu Bambang Pamungkas (Bepe) berhasil membuat Nadeo kembali memungut bola dari gawangnya pada menit akhir babak kedua.

Kendati demikian, Bepe kini sudah tidak muda lagi namun legenda persija ini masih menunjukkan kualitasnya sebagai pemain senior. Walaupun telah mengantongi tiga poin penuh Persija wajib mewaspadai Borneo FC di leg ke-2 nanti.

Selalu update berita bola terbaru seputar Hasil Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com