Bhayangkara Buka Kans Kembali ke Jakarta
Bhayangkara FC – Kumparan

Bhayangkara FC Buka Peluang Kembali ke Jakarta

Catrine Mega - June 2, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Indonesia – Bhayangkara FC dikabarkan batal menggunakan nama Solo di belakangnya musim depan. Hal ini membuka kemungkinan klub ini kembali ke Jakarta suatu saat nanti.

Kabar ini terungkap di saat kongres tahunan yang digelar PSSI akhir pekan lalu. Hal ini cukup mengejutkan mengingat kabar perubahan nama bahkan logo klub sudah diumumkan manajemen dan sempat ramai di akhir  2020 lalu.

Tidak hanya itu, Bhayangkara juga sudah memindahkan lokasi latihan ke Solo. Bahkan mereka mengubah kandang mereka ke Stadion kebanggan masyarakat Solo, Manahan.

Namun COO Bhayangkara, Sumardji mengakui bahwa hal tersebut masih belum pasti terjadi tahun ini. Kemungkinan mereka kembali bermarkas di Stadion PTIK mungkin akan tejadi di tahun 2022 mendatang.

“Kalau kembali ke Jakarta mungkin tidak tahun ini, mungkin tahun depan di kompetisi 2022 kami bisa jadi balik ke Stadion PTIK,” ungkapnya seperti dikutip Goal.com.


Baca Juga:


Sumardji mengatakan bahwa saat ini mereka masih menggunakan segala fasilitan untuk pemain di Solo. Manahan juga masih didaftarkan sebagai kandang mereka musim depan.

“Kalau tahun ini kemungkinan kami akan menggunakan mess yang ada di Solo terlebih dahulu dan mendaftarkan kandang di Stadion Manahan,” tambahnya.

Bhayangkara sendiri sudah menjalani persiapan menjelang Liga 1 sejak beberapa pekan terakhir. Seluruh pemain dikabarkan sudah berkumpul dan menjalani materi latihan dari sfat pelatih.

Selalu update berita terbaru seputar  Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com