Site icon Vivagoal.com

Bintang Baru Chelsea Hanya Main Satu Babak Lawan Aston Villa, Begini Penjelasan Tuchel

Bintang Baru Chelsea Hanya Main Satu Babak Lawan Aston Villa, Begini Penjelasan Tuchel

Sumber: Gilabola

Vivagoal Liga Inggris – Pada laga debutnya bersama Chelsea melawan Aston Villa, Sabtu (11/9), Saul Niguez hanya bermain satu babak. Terkait hal tersebut, Thomas Tuchel buka suara.

Saul, yang datang ke Chelsea dengan status pinjaman dari Atletico Madrid langsung mendapatkan kesempatan nmelakukan debut kontra Aston Villa. Ia mentas sebagai starter. Namun jelang babak kedua, posisinya digantikan oleh Jorginho.

Di alga debutnya, Saul nampak kurang memberikan kontribusi. Ia kehilangan bola sebanyak tiga kali. Ia hanya mengoleksi persentase passing sukses di angka 83,8%. Jumlah tersebut kalah dari Jorginho, pemain yang menggantikannya.

Kapten Italia itu sukses mengonversi operan di angka 96,4%. Terkait ditarik keluarnya Saul, Tuchel menyebut sang pemain masih belum bisa beradaptasi dengan tingginya intensitas Premier League dan skema bermain Chelsea.

“Itu keputusan yang sulit, tapi dia kesulitan, dan saya bertanggung jawab untuk itu,” ujar Tuchel seperti dilansir Evening Standard.


Baca Juga:


“Saya menempatkannya di pertandingan sulit setelah jeda internasional, dan dia kesulitan beradaptasi dengan fisik dan secara umum, intensitas dan pressing tinggi. Dia juga sedikit kesulitan beradaptasi dengan sistem kami. Jadi kami pikir untuk menstabilkan dan mengubah formasi ke 5-3-2 di babak kedua dengan Jorgiho,” kata Tuchel.

Dalam laga konta Villa, Chelsea yang unggul 1-0 di babak pertama sukses menggandakan keunggulan menjadi 3-0 di babak kedua. Kemenangan tersebut membuat the Blues untuk sementara menempel United di posisi dua dengan poin sama, 10. Mereka hanya kalah produktivitas gol dari Setan Merah.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version