Leonardo Bonucci Umumkan Pensiun di Fenerbahce
Sumber: Twitter Leonardo Bonucci

Bonucci Dalam Pertimbangan Kembali ke Timnas Italia

Rizal Saleh - July 3, 2024
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Serie A – Eks Juventus, Leonardo Bonucci dikabarkan bakal merapat dalam jajaran tim kepelatihan Tim Nasional Italia, yang dipimpin oleh Luciano Spalletti pasca tersingkir dari gelaran Euro 2024 Jerman.

Leonardo Bonucci secara resmi memutuskan gantung sepatu pada akhir musim 2023/24 lalu. Fenerbahce menjadi tim terakhir yang Bonucci bela sejak bergabung dari Union Berlin secara gratis di Bulan Januari 2024 silam.

Pria 37 tahun itu sebelumnya sudah aktif secara profesional sebagai pesepakbola sejak tahun 2007 lalu. Bonucci melalui masa-masa emas selama membela Juventus pada medio 2010-2017 dan 2018-2023.

Leonardo Bonucci Umumkan Pensiun di Fenerbahce
Sumber: Bundesliga

Kini Bonucci kabarnya tengah dalam pertimbangan untuk memulai kiprahnya di pinggir lapangan. Dilansir Tuttosport, Bonucci bisa kembali masuk dalam skuad Timnas Italia sebagai tim pelatih yang pimpinan Luciano Spalletti.

Bonucci sempat bertemu dengan Spalletti serta para punggawa Italia di Euro 2024 Jerman. Ia menemui skuad Gli Azzurri pasca mereka bermain imbang 1-1 melawan Kroasia di fase grup.


Baca juga:


Laporan tersebut mengklaim bahwa Bonucci dan Spalletti saling menghormati satu sama lain. Sehingga ide untuk menambahkannya ke dalam staf lini belakang Azzurri adalah sesuatu yang konkret.

Bukan rahasia lagi bahwa ia ingin tetap berada di dunia sepak bola dan menjadi seorang pelatih. Oleh karena itu, Bonucci dianggap sangat termotivasi untuk mendapatkan pengalaman pertamanya sebagai bagian dari staf ruang ganti.

Gagal di Union Berlin, Mantan Juventus Ini Lanjutkan Karier di Turki
Sumber: Twitter @Bonucci_leo19

Mantan gelandang Italia Daniele De Rossi melakukan hal yang sama antara 2021 dan 2022 sebagai bagian dari staf Italia Roberto Mancini. Ia kemudian menjadi pelatih kepala, pertama untuk SPAL dan kini menangani AS Roma.

Di sisi lain, mantan rekan setim Bonucci di Juventus, Gigi Buffon, dapat meninggalkan tim nasional. Buffon akan segera mendiskusikan masa depannya sebagai kepala delegasi dengan federasi sepakbola Italia (FIGC).

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com