Bos PSPS Riau Siap Bantu VAR Untuk Liga Malaysia
Sumber: psps riau

Bos PSPS Riau Siap Bantu VAR untuk Liga Malaysia

Muhammad Ilham - February 9, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLiga IndonesiaNorizam Tukiman yang merupakan Presiden PSPS Riau sekaligus pemilik Kelantan FC ingin Liga Malaysia segera memakai VAR.

Bahkan, Zamsaham menyatakan kesediaannya untuk membeli VAR terlebih dahulu untuk FAM jika teknologinya terlalu mahal dan di luar kemampuan keuangan federasinya. Dia mengatakan, level sepak bola Malaysia dan seluruh proses privatisasi akan lebih berhasil jika kualitas wasit di kompetisi domestik berada pada level terbaik.

“Kalau wasit di tengah lapangan menilai dua tim yang bertanding, dia harus profesional. Makanya saya juga menyarankan VAR, itu bagus,” ujar Zamsaham.

“Jadi apapun bisa kita rujuk ke videonya. Kalau negara-negara Eropa sudah pakai untuk sistem ini, kenapa Malaysia tidak pakai. Apa susahnya? Mahal sekali? Jadi saya sendiri kalau mahal tidak masalah, saya dapat sumbang. Saya dapat membeli sistem ini untuk FAM dan mungkin saya dapat melakukan sedikit bisnis.”

Dengan membantu pembelian VAR, Zamsaham mengatakan dia akan berbisnis secara profesional untuk dapat sedikit keuntungan dari manfaat besar pemakaian alat ini.

“Saya kira kita harus mengadopsi sistem (pemakaian VAR) agar kualitas perwasitan di Malaysia meningkat,” tuturnya.

“Jika kualitas perwasitan bagus, saya kira tidak ada masalah untuk level industri sepak bola Malaysia yang akan meningkat,” kata Zamsaham dalam konferensi pers via saluran YouTube, Harimau Malaya.


Baca Juga:


Sebelumnya, biaya pemasangan VAR di satu stadion dilaporkan mencapai 627 ribu ringgit Malaysia atau setara Rp2,1 miliar. Artinya, pengadaan dan pemasangan VAR butuh dana sekitar 7,5 juta ringgit Malaysia atau sebesar Rp25,1 miliar dan itu baru untuk 12 stadion. Jumlah stadion itu hanya untuk kompetisi level teratas Negeri Jiran, Liga Super Malaysia dan belum termasuk untuk Liga Premier Malaysia.

Komentar tentang VAR itu dilontarkan Zamsaham seusai ditanya terkait skorsing pelatih Kelantan FC, Rezal Zambery Yahya karena mengkritik kualitas wasit dan memengaruhi persiapan pramusim timnya. Zamsaham juga menilai, semua pihak harus berpikir terbuka untuk menerima kritik yang dapat lebih meningkatkan kualitas perwasitan dan sepak bola Malaysia.

Bos PSPS Riau Siap Bantu VAR Untuk Liga Malaysia
Sumber: trwkelantanfc

“Saya harap komentar saya tidak berdampak negatif untuk Kelantan FC. Karena. komentar saya adalah kritik yang membangun,” ujar Zamsaham.

“Bagi saya, saya harus siap dikritik, meski terkadang orang memiliki sifat yang tidak suka dikritik. Sebab, mereka punya sifat egois. Terkadang kita harus berpikiran terbuka dengan kritik karena kritiklah yang membangun kita. Jadi, yang ingin saya ketahui tentang denda yang dikenakan kepada pelatih Rezal Zambery.”

Presiden klub Liga 2, PSPS Riau asal Malaysia ini memang dikenal sebagai pengusaha dan tokoh sepak bola yang vokal. (ARI)

Selalu update berita terbaru seputar  Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com