Brahim Diaz Ungkap Rasa Cintanya pada Milan Usai Sumbang Kemenangan untuk Madrid
Vivagoal – Serie A – Brahim Diaz jadi pahlawan kemenangan Real Madrid di leg pertama babak 16 besar Liga Champions kontra RB Leipzig, Rabu (14/2) dini hari WIB. Gol tunggalnya memastikan Los Blancos menang 1-0 atas tuan rumah.
Pemain yang menghabiskan tiga musim masa pinjaman bersama AC Milan itu baru kembali ke Spanyol musim panas tahun lalu. Diaz pun dinilai sedang berada pada puncak karirnya sejak kembali dari Milan.
Meski senang dan bahagia dengan karir barunya di Santiago Bernabeu, Diaz mengakui bahwa AC Milan akan selalu ada di hatinya. Pemain 24 tahun asal Spanyol itu mengungkapkan rasa cintanya pada Rossoneri dalam wawancara pasca kemenangan Madrid atas Leipzig.
“Ya saya merasa hebat (musim ini), tapi saya juga bahagia di Milan dan saya akan selalu bersyukur pernah bermain di sana. Saya mencintai semua orang di klub karena saya menghabiskan tahun-tahun yang luar biasa di Milan, dan saya juga bahagia di sini (Madrid),” tutur Diaz, dilansir dari Get Italian Football News.
Baca juga:
- Juventus Kesulitan Perpanjang Kontrak Rabiot, Ini Alasannya
- Zielinski Diam-Diam Sudah Jalani Tes Medis Bersama Inter
- Dikaitkan dengan Bayern, Chelsea Enggan Pemain Mahalnya Pergi
- Rashford Dibidik untuk Gantikan Mbappe, Saha: Bukan Solusi Terbaik
Sang pemain juga mengaku masih menjalin komunikasi dengan mantan rekan setimnya di Milan, Theo Hernandez. Tak hanya itu, ia juga menegaskan akan selalu mengikuti perkembangan Milan sebagai fans.
“Tentu saja saya selalu berkomunikasi dengannya (Theo Hernandez). Bahkan saya lebih sering berbicara dengannya daripada dengan keluarga atau pacar saya! Pastinya saya akan selalu mengikuti (perkembangan) mereka,” ungkap pemain 24 tahun tersebut.
Selama tiga tahun memperkuat Rossoneri, Diaz mencatatkan 124 penampilan dengan sumbangan 18 gol dan 15 assist. Sejak kembali ke Real Madrid musim panas lalu, sang pemain tampil menjanjikan di mana ia sudah membukukan delapan gol dan tiga assist dari 28 penampilannya.
Brahim Díaz 💫#UCL pic.twitter.com/Lvb0srWBlU
— UEFA Champions League (@ChampionsLeague) February 13, 2024
Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com